KUA Biru-Biru Resmi Launching Kampung Moderasi Beragama: Sinergi Lintas Iman Wujudkan Harmoni
23 Oct 2025 | 97 | Penulis : Humas Cabang APRI Deli Serdang | Publisher : Biro Humas APRI Sumatera Utara
Biru-Biru, (Humas). Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Biru-Biru resmi melaunching Kampung Moderasi Beragama (KMB) di Aula Kecamatan Biru-Biru, Kabupaten Deli Serdang, Rabu, (22/10). Kegiatan ini menjadi tonggak penting dalam upaya memperkuat toleransi, kerukunan, dan kolaborasi lintas umat beragama di wilayah Kecamatan Biru-Biru.
Acara launching dipimpin langsung oleh Kepala KUA Kecamatan Biru-Biru, Zulkifli Lubis, S.Ag, dan turut dihadiri oleh berbagai unsur Forkopimcam serta tokoh lintas agama. Camat Biru-Biru yang diwakili oleh Sekretaris Camat, Adi Ujung, S.IP, bersama Kapolsek Biru-Biru, AKP Natail Sitepu, SH, MH, seluruh Kepala Desa se-Kecamatan Biru-Biru, dan Forum Kerukunan Pemuka Agama (FKPA) Kecamatan Biru-Biru, menunjukkan dukungan penuh terhadap inisiatif tersebut.
Kehadiran para pemuka lintas agama turut memperkuat semangat moderasi. Hadir Manyabar Harahap, S.Ag (Pemuka Agama Islam), Crimson Tarigan, S.Pd (Pemuka Agama Katolik), Pdt. Petrus Sinuhaji, S.Th (Pemuka Agama Kristen), serta Diwanta, S.Pd (Penyuluh Agama Buddha Kabupaten Deli Serdang). Tak ketinggalan, organisasi keagamaan dan sosial seperti Muslimat NU yang diketuai oleh Nur Hayati dan Azraq yang diketuai Asmida, juga turut ambil bagian.
Acara dibuka dengan doa kerukunan oleh Manyabar Harahap, S.Ag, kemudian dilanjutkan dengan sambutan Ketua Pelaksana sekaligus pemaparan singkat tentang KMB oleh Eri Yanto, S.HI, Penyuluh Agama Islam Kecamatan Biru-Biru. Dalam sambutannya, Eri Yanto menjelaskan bahwa Kampung Moderasi Beragama hadir sebagai ruang kebersamaan lintas iman untuk memperkuat nilai-nilai toleransi dan kebangsaan di tengah masyarakat.
Sambutan berikutnya disampaikan oleh Sekcam Adi Ujung, S.IP dan Pdt. Petrus Sinuhaji, S.Th yang sama-sama menekankan pentingnya kolaborasi lintas agama dalam menjaga keharmonisan sosial. Puncak acara ditandai dengan launching resmi Kampung Moderasi Beragama oleh Kepala KUA Kecamatan Biru-Biru, Zulkifli Lubis, S.Ag, disambut tepuk tangan seluruh tamu undangan.
Dalam sambutannya, Zulkifli Lubis menegaskan bahwa pembentukan Kampung Moderasi Beragama merupakan komitmen nyata KUA Biru-Biru untuk mewujudkan wajah agama yang damai, ramah, dan bersahabat.
“Moderasi beragama bukan sekadar konsep, tetapi menjadi gaya hidup yang menumbuhkan saling menghargai di tengah perbedaan. Inilah semangat yang ingin kita hidupkan di Biru-Biru,” ujarnya.
Usai launching, kegiatan dilanjutkan dengan penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) antara KUA Kecamatan Biru-Biru dengan para pemuka agama dan perwakilan lintas elemen masyarakat. Acara kemudian ditutup dengan sesi foto bersama sebagai simbol kebersamaan dan semangat harmoni antarumat beragama.
Acara yang dipandu oleh Penghulu Ahli Pertama, Khairul Abdi, S.H., berjalan dengan lancar dan penuh kehangatan. Kehadiran seluruh penyuluh agama, baik Islam, Kristen, maupun Katolik, seperti Agus Salim, S.Ag., M. Rizky Fadly Jaya, S.Sy., Burhan, S.Ag., Murnisah, S.Ag., Rosmita Barus, S.Th., Julista Br Tarigan, S.Ag., dan Nurlela, S.PdK menegaskan sinergi nyata antarunsur Kementerian Agama dalam mengawal moderasi beragama di tingkat akar rumput.
Dengan terselenggaranya kegiatan ini, KUA Kecamatan Biru-Biru meneguhkan posisinya sebagai pelopor harmoni dan teladan moderasi beragama di Kabupaten Deli Serdang, sejalan dengan semangat Kementerian Agama RI dalam mewujudkan Indonesia yang rukun, damai, dan berperadaban. (MHS/KA)