Tuhemberua, (Humas). Suasana penuh khidmat mewarnai pelaksanaan akad nikah antara Tamzin Tanjung dan Rahmawati Telaumbanua yang digelar pada Ahad sore (21/09), bertempat di kediaman mempelai perempuan, Desa La’aya, Kecamatan Tuhemberua.
Pasangan pengantin ini sebelumnya telah mengikuti Bimbingan Perkawinan (Bimwin) pada Selasa lalu sebagai salah satu ikhtiar mempersiapkan diri menuju rumah tangga sakinah, mawaddah, warahmah.
Prosesi akad nikah disaksikan langsung oleh Kepala KUA Tuhemberua, Sabrun Mendrofa, yang hadir bersama sejumlah pegawai KUA lainnya. Kehadiran beliau sekaligus memastikan jalannya prosesi sesuai dengan syariat dan peraturan yang berlaku.
Dalam rangkaian acara tersebut, Amirjan Telaumbanua, Penata Layanan Operasional, bertugas sebagai pembawa acara. Sementara itu, Betha Nugraha Pratama, S.Sos., Penghulu Ahli Pertama, menyampaikan khutbah nikah yang sarat nasihat, mengingatkan kedua mempelai tentang pentingnya membangun keluarga yang penuh tanggung jawab dan kasih sayang. Doa akad nikah dipimpin oleh Muhammad Rifai, S.H., Penghulu Ahli Pertama, yang dengan penuh kekhusyukan memohon keberkahan untuk pasangan pengantin.
Turut membersamai pula dalam kesempatan itu, Agus Susanto Harefa, Arsiparis KUA Tuhemberua, yang hadir memberikan dukungan dan doa terbaik bagi kedua mempelai. Adapun yang menjadi wali nikah, Safril Telaumbanua, saudara laki-laki sebapak seibu. Dan dua orang saksi, yakni Idram Zendrato dan Amir Syukur Zega.
Dengan terlaksananya akad nikah ini, keluarga besar KUA Tuhemberua berharap pernikahan Tamzin Tanjung dan Rahmawati Telaumbanua menjadi awal kehidupan rumah tangga yang harmonis, serta senantiasa mendapat rahmat dan keberkahan Allah SWT. (MHS/BNP)