Plt. KUA Kecamatan Lumban Julu Hadiri Edukasi Produk Halal bagi Pelaku Usaha Kafe
Daerah

Plt. KUA Kecamatan Lumban Julu Hadiri Edukasi Produk Halal bagi Pelaku Usaha Kafe

  08 Jul 2025 |   25 |   Penulis : Biro Humas APRI Sumatera Utara|   Publisher : Biro Humas APRI Sumatera Utara

Toba Samosir, (Humas). Pemerintah Kecamatan Lumban Julu menggelar kegiatan edukasi dan pembinaan kepada para pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM), khususnya pengelola kafe yang berada di kawasan Binanga Dolok, Desa Sionggang Utara. Kegiatan ini berlangsung pada Senin (07/07) di Aula Kantor Camat Lumban Julu. Camat Lumban Julu, Berson Doloksaribu, membuka kegiatan tersebut secara resmi didampingi oleh Sekretaris Camat, Plt. Kepala KUA Kecamatan Lumban Julu Ikhsan Yakin Siregar, Kepala Desa Sionggang Utara, perwakilan Polsek Lumban Julu, serta tokoh masyarakat dan tokoh adat setempat. 

Dalam sambutannya, Camat menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan pemahaman para pelaku usaha terhadap pentingnya produk halal, serta menciptakan iklim usaha yang sehat, saling menghormati, dan sesuai dengan regulasi yang berlaku. "Melalui forum edukatif ini, kami ingin mengajak para pelaku usaha untuk lebih memahami pentingnya informasi produk yang sehat dan halal sebagai bentuk tanggung jawab moral kepada konsumen," ujar Berson.

Plt. Kepala KUA Kecamatan Lumban Julu, Ikhsan Yakin Siregar, juga menyampaikan bahwa KUA sebagai bagian dari Kementerian Agama siap bersinergi dalam mendorong terwujudnya ekosistem usaha yang mendukung produk halal dan bernilai etis.

"Semoga dengan adanya kegiatan ini, para pelaku usaha semakin sadar bahwa promosi dan operasional usaha tidak hanya perlu memperhatikan aspek pemasaran, tapi juga norma sosial dan keberagaman yang ada di masyarakat," jelasnya. Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi momentum untuk mempererat kerja sama antara pemerintah dan pelaku usaha dalam menciptakan lingkungan usaha yang harmonis, inklusif, dan bertanggung jawab. (IYS/MHS)

Share | | | |