Persaingan Sengit Warnai Pemilihan Ketua PC APRI Samarinda, Adu Visi Misi.
Informasi

Persaingan Sengit Warnai Pemilihan Ketua PC APRI Samarinda, Adu Visi Misi.

  19 Dec 2025 |   47 |   Penulis : Humas APRI Kota Samarinda |   Publisher : Biro Humas APRI Kalimantan Timur

Samarinda — Pemilihan Calon Ketua Pengurus Cabang Asosiasi Penghulu Republik Indonesia (PC APRI) Kota Samarinda berlangsung dinamis dan penuh semangat demokrasi. Kegiatan ini dilaksanakan pada 18 Desember 2025 bertempat di Hotel Amaris Samarinda.

Dalam tahapan pemilihan, masing-masing calon ketua menyampaikan visi, misi, serta program strategis yang ditawarkan untuk membawa PC APRI Kota Samarinda semakin profesional, solid, dan adaptif terhadap tantangan pelayanan keagamaan di masyarakat. Penyampaian gagasan berlangsung cukup sengit, mencerminkan kuatnya kompetisi dan keseriusan para calon dalam merebut kepercayaan anggota.


Adapun tiga calon Ketua PC APRI Kota Samarinda yang mengikuti pemilihan tersebut adalah H. Aspian Noor Nurdin, Abdullah, dan Lalu Herman. Ketiganya memaparkan komitmen dalam penguatan kapasitas penghulu, peningkatan kualitas pelayanan perkawinan, penguatan etika profesi, serta optimalisasi peran organisasi di tengah masyarakat.


Setelah melalui proses penyampaian visi misi dan pemungutan suara secara terbuka dan demokratis, diperoleh hasil sebagai berikut:

H. Aspian Noor Nurdin memperoleh 16 suara

Abdullah memperoleh 9 suara

Lalu Herman memperoleh 3 suara


Hasil tersebut menunjukkan persaingan yang ketat dan kompetitif, sekaligus mencerminkan kedewasaan berdemokrasi di lingkungan organisasi profesi APRI. Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung tertib, lancar, dan menjunjung tinggi nilai musyawarah serta kebersamaan.

Melalui proses pemilihan ini, diharapkan kepengurusan PC APRI Kota Samarinda ke depan mampu memperkuat peran penghulu, meningkatkan profesionalisme, serta memberikan kontribusi nyata bagi pelayanan keagamaan dan kemaslahatan umat.

Bagikan Artikel Ini

Infografis