Daerah
PAI KUA Bosar Maligas Dorong Semangat Literasi Al-Qur’an Masyarakat Kampung Rendahan
31 Oct 2025 | 49 | Penulis : Humas Cabang APRI Simalungun | Publisher : Biro Humas APRI Sumatera Utara
Rendahan, (Humas). Dalam upaya menumbuhkan kecintaan masyarakat terhadap Al-Qur’an, Penyuluh Agama Islam (PAI) KUA Bosar Maligas melaksanakan kegiatan penyuluhan literasi Al-Qur’an di Kampung Rendahan pada hari ini, Jumat (31/10).
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan masyarakat dalam membaca, memahami, dan mengamalkan isi kandungan Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari. Dalam penyuluhan tersebut, Penyuluh Agama Islam Jadiarim Sinaga, S.H. bertugas sebagai pemateri utama.
Dalam materinya, Jadiarim Sinaga, S.H. menyampaikan pentingnya menanamkan budaya literasi Al-Qur’an di tengah masyarakat. Ia menegaskan bahwa literasi Al-Qur’an tidak hanya sebatas kemampuan membaca huruf Arab dengan benar, tetapi juga memahami makna ayat-ayatnya serta mengamalkannya dalam perilaku dan etika kehidupan.
> “Al-Qur’an adalah pedoman hidup umat Islam. Dengan memahami dan mengamalkan isinya, kita akan mampu membangun kehidupan yang penuh berkah dan bernilai ibadah,” ujarnya di hadapan para peserta.
Kegiatan ini mendapat dukungan penuh dari Kepala KUA Bosar Maligas, Andika Mulia, S.Pd., M.Si., yang menyampaikan apresiasi atas semangat para penyuluh dan masyarakat Kampung Rendahan.
> “Kami sangat mengapresiasi kegiatan literasi Al-Qur’an yang dilakukan oleh para penyuluh. Melalui kegiatan seperti ini, diharapkan masyarakat semakin dekat dengan Al-Qur’an dan menjadikannya sebagai sumber inspirasi dalam kehidupan,” tutur Andika Mulia.
Masyarakat Kampung Rendahan tampak antusias mengikuti kegiatan ini. Banyak peserta yang turut berpartisipasi aktif dalam sesi tanya jawab dan pembacaan ayat-ayat Al-Qur’an.
Melalui kegiatan literasi Al-Qur’an ini, diharapkan masyarakat semakin memahami pentingnya Al-Qur’an sebagai pedoman hidup dan terus meningkatkan kualitas bacaan serta pemahaman terhadap isi kandungannya. Dengan demikian, lahir generasi Qur’ani yang berakhlak mulia dan berperan aktif dalam membangun kehidupan yang harmonis dan religius di lingkungan masyarakat. (AM)