KUA Bersama Kepala BPN Labuhanbatu Hadiri Pengukuran Tanah Wakaf di Kecamatan Rantau Utara
05 Nov 2025 | 48 | Penulis : Humas Cabang APRI Labuhanbatu | Publisher : Biro Humas APRI Sumatera Utara
Rantauprapat, (Humas). Kepala KUA Rantau Utara Labuhanbatu , Dr. H. Darman, S.Ag, MA bersama stafnya Fadhlan Hasibuan melakukan pengambilan titik koordinat untuk pembuatan elektronik Akta Ikrar Wakaf (e-AIW) di Lingkungan Terminal I Kelurahan Padang Bulan Rantau Utara, Selasa sore, (04/11).
Pengambilan titik koordinat (geotaging) ini adalah hal yang biasa dan wajib dilakukan ketika pembuatan e-AIW, tetapi pengambilan kali ini terasa istimewa karena turut dihadiri Kepala Badan Pertahanan Nasional (BPN) Kabupaten Labuhanbatu Khalid Afdillah Handoyo dan Penyelenggara Zakat dan Wakaf Kantor Kementerian Agama Kabupaten Labuhanbatu, Farhan Hadi, SE.
Dikarenakan kehadiran Kepala BPN, kegiatan ini sekaligus dilakukan pengambilan foto tanda batas tanah wakaf dan langsung dilakukan pengukuran oleh tim dari BPN yang diperintahkan Kepala BPN demi untuk memudahkan dan mempercepat proses persertifikatan tanah wakaf sebagaimana yang digaungkan pemerintah akhir-akhir ini. Adapun permohonan pengukurannya boleh dilakukan menyusul setelah selesai akta ikrar wakafnya.
Dalam kesempatan tersebut, Kepala BPN Labuhanbatu mengatakan bahwa agar proses persertifikatan tanah wakaf cepat selesai di Labuhanbatu dalam waktu dekat ini, BPN Labuhanbatu akan mengadakan acara Gerakan Bersama Pensertipikatan Tanah Wakaf dan Rumah Ibadah Kabupaten Labuhanbatu (GEBRAKAN KAFFAH) yang akan dihadiri semua pemangku kepentingan dan seluruh Kepala KUA di wilayah kerja BPN Labuhanbatu yakni Labuhanbatu dan Labuhanbatu Utara.
“Üntuk tahun 2025 ini ditargetkan untuk 3 kecamatan selesai sampai akhir tahun dan selanjutnya dilaksanakan secara estafet sampai target sertipikasi wakaf dan rumah ibadah selesai di Kabupaten Labuhanatu”, ujar Khalid.
Penyelenggara Zakat dan Wakaf Kantor Kementerian Agama Kabupaten Labuhanbatu, Farhan Hadi, SE. mengucapkan terimakasih dan rasa bangga atas kegiatan ini karena ikut dihadiri Kepala BPN, sehingga masyarakat yang turut menyaksikan pengukuran ini mengetahui adanya kesungguhan pemerintah dalam persertifikatan tanah wakaf dan diharapkan masyarakat yang ada terlibat dengan perwakafan juga sungguh-sungguh dan ikut membantu pemerintah dalam program percepatan pensertipikatan tanah wakaf ini.
Acara yang turut dihadiri wakil dari pewakif dan nazhir wakaf ini diakhiri dengan ramah tamah dan minum bersama dengan tokoh masyarakat dan tokoh agama setempat.