Kepala KUA Bandar Pulau Hadiri dan Lakukan Peletakan Batu Pertama Pembangunan MAN 3 Asahan
15 Jan 2026 | 14 | Penulis : Humas Cabang APRI Asahan | Publisher : Biro Humas APRI Sumatera Utara
Asahan, (Humas). Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Bandar Pulau, Reswadi, S.HI, menghadiri sekaligus mengikuti prosesi peletakan batu pertama sebagai tanda dimulainya persiapan pembangunan Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 3 Asahan. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Kamis, (15/01), bertempat di Desa Padang Sipirok, Kecamatan Aek Ledong, Kabupaten Asahan.
Prosesi peletakan batu pertama ini dilakukan bersama Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Asahan, H. Abdul Manan, MA, serta dihadiri oleh jajaran Kementerian Agama, tokoh masyarakat, tokoh agama, dan unsur pemerintahan setempat. Acara berlangsung khidmat dan penuh harapan akan kemajuan dunia pendidikan madrasah di Kabupaten Asahan.
Pembangunan MAN 3 Asahan diharapkan menjadi tonggak penting dalam meningkatkan akses dan kualitas pendidikan menengah berbasis keagamaan, sekaligus memperkuat peran madrasah dalam mencetak generasi yang berilmu, berakhlak, dan berdaya saing.
Sementara itu, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Asahan H. Abdul Manan, menegaskan komitmen Kementerian Agama dalam memperluas dan meningkatkan mutu pendidikan madrasah. Ia berharap pembangunan MAN 3 Asahan dapat berjalan lancar dan mendapat dukungan penuh dari seluruh elemen masyarakat.
Kegiatan ditutup dengan doa bersama sebagai ungkapan syukur dan harapan agar proses pembangunan MAN 3 Asahan berjalan sukses, membawa keberkahan, serta menjadi pusat pendidikan yang berkualitas bagi generasi muda Kabupaten Asahan.