Ka KUA Tigabinanga Tinjau Progres Pembangunan Masjid Hidayatussalam Benjire Desa Kuala
Daerah

Ka KUA Tigabinanga Tinjau Progres Pembangunan Masjid Hidayatussalam Benjire Desa Kuala

  24 Dec 2025 |   48 |   Penulis : Humas Cabang APRI Karo |   Publisher : Biro Humas APRI Sumatera Utara

Tigabinanga, (Humas). Kepala Kantor Urusan Agama Kecamatan Tigabinanga, Tuah Aman, S.Ag., SH., MH meninjau progres pembangunan Masjid Hidayatussalam Dusun Benjire Desa Kuala Kecamatan Tigabinanga pada hari  Senin (22/12) yang lalu. Kunjungan ini dilakukan untuk memastikan pembangunan berjalan sesuai rencana dan standar yang diharapkan, Rabu (24/12/).

Dalam peninjauan tersebut, Kepala KUA Tigabinanga didampingin, Penyuluh Agama Islam, serta seluruh pegawai KUA. Mereka bersama-sama melihat langsung perkembangan pembangunan yang digadang-gadang akan menjadi salah Masjid dengan konsep modern dan tampilan terbaik di Kecamatan Tigabinanga.

Kepala KUA menyampaikan bahwa kehadiran Masjid baru ini akan menjadi langkah penting dalam peningkatan mutu pelayanan keagamaan di Kecamatan Tigabinanga. “Dengan hadirnya Masjid baru, maka semakin meningkat pula Ibadah dan kemaslahatan buat umat,” ujarnya.

Beliau juga menegaskan bahwa pembangunan Masjid Hidayatussalam Dusun Benjire ini bukan sekadar pembangunan fisik, tetapi merupakan komitmen Masyarakat dalam menghadirkan pelayanan Rumah Ibadah yang lebih representatif, ramah, dan nyaman beribadah untuk kebutuhan Ummat.

Peninjauan berlangsung lancar dan menjadi dorongan semangat bagi seluruh Ummat Dusun Benjire dan untuk terus memberikan pelayanan ibadah terbaik.

Bagikan Artikel Ini

Infografis