Ka. KUA Siantar Sitalasari Fasilitasi Pembentukan Pengajian Silaturrahim
Daerah

Ka. KUA Siantar Sitalasari Fasilitasi Pembentukan Pengajian Silaturrahim

  05 Nov 2025 |   35 |   Penulis : Humas Cabang APRI Kota Pematang Siantar |   Publisher : Biro Humas APRI Sumatera Utara

Pematangsiantar, (Humas). Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Sitalasari memfasilitasi kegiatan Pembentukan Pengajian Majelis Taklim Silaturrahim yang dilaksanakan di Aula KUA Sitalasari, Rabu (05/11). Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala KUA, para penyuluh agama Islam, tokoh masyarakat, serta perwakilan majelis taklim dari beberapa kelurahan di wilayah Sitalasari.

Dalam sambutannya, Kepala KUA Sitalasari, Drs. Masjudan, menyampaikan bahwa pembentukan Majelis Taklim Silaturrahim ini bertujuan untuk memperkuat koordinasi antar majelis taklim serta menjadi wadah pembinaan dan dakwah yang terarah. 

“KUA berkomitmen menjadi mitra masyarakat dalam mengembangkan kegiatan keagamaan. Melalui Majelis Taklim Silaturrahim ini, kita harapkan akan terbangun sinergi dan silaturrahim yang kuat antarjamaah dan tokoh agama,” ujar Kepala KUA.

Acara diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh Penyuluh Agama Islam, dilanjutkan dengan musyawarah pembentukan struktur kepengurusan Majelis Taklim Silaturrahim. Serta Perkenalan Penyuluh Agama Islam yang baru di Lingkungan Wilayah Kecamatan Siantar Sitalasari yang berjumlah 4 orang.


Pada kesempatan tersebut, Penyuluh Agama Islam Fungsional Fajlur Rahman Pulungan. juga menyampaikan tausiah bertema “Menjaga Silaturrahim untuk Menguatkan Ukhuwah dan Keberkahan Umat”. Ia menekankan pentingnya peran majelis taklim sebagai sarana pembinaan akhlak dan peningkatan ilmu agama bagi masyarakat.

Kegiatan ditutup dengan doa bersama serta kesepakatan untuk mengadakan pengajian rutin setiap bulan yang akan dipusatkan secara bergiliran di masing-masing majelis taklim.

Dengan terbentuknya Majelis Taklim Silaturrahim, KUA Sitalasari berharap terjalin hubungan yang harmonis antara lembaga keagamaan dan masyarakat dalam upaya membina umat menuju kehidupan yang lebih religius, rukun, dan berdaya. (MHS/MJD)

Bagikan Artikel Ini

Infografis