Ka. KUA Bosar Maligas Ikuti Pelatihan Bilal Jenazah se-Kabupaten Simalungun
Daerah

Ka. KUA Bosar Maligas Ikuti Pelatihan Bilal Jenazah se-Kabupaten Simalungun

  18 Oct 2025 |   165 |   Penulis : Humas Cabang APRI Simalungun |   Publisher : Biro Humas APRI Sumatera Utara

Simalungun, (Humas). Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Bosar Maligas, Andika Mulia, S.Pd., M.Si., turut serta dalam kegiatan Pelatihan Bilal Jenazah se-Kabupaten Simalungun yang diselenggarakan pada hari ini, Sabtu (18/10).

Kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan para bilal mayit dalam melaksanakan fardhu kifayah ini diikuti oleh para peserta dari berbagai kecamatan di Kabupaten Simalungun.

Acara pelatihan dibuka secara resmi oleh Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Simalungun, Drs. H. Drajat Purba, S.H., M.M. Dalam sambutannya, beliau menekankan pentingnya peran bilal mayit dalam memberikan pelayanan keagamaan yang sesuai dengan tuntunan syariat Islam serta menjaga nilai-nilai sosial dan kemanusiaan di tengah masyarakat.

Adapun narasumber dalam kegiatan pelatihan ini adalah: Drs. H. Ali Lubis,  M. Syahril Hutahaean, dan  Rosmainar Siregar.

Ketiga narasumber memberikan materi seputar tata cara pengurusan jenazah yang benar, mulai dari memandikan, mengkafani, menyalatkan, hingga pemakaman, disertai dengan pemahaman nilai-nilai spiritual yang mendasari setiap proses tersebut.

Kehadiran Ka. KUA Bosar Maligas, Andika Mulia, dalam kegiatan ini menunjukkan dukungan nyata KUA terhadap peningkatan kompetensi keagamaan di masyarakat. Beliau mengapresiasi penyelenggaraan pelatihan ini sebagai bentuk pembinaan yang sangat bermanfaat bagi para pelaksana tugas keagamaan di lapangan.

Diharapkan melalui kegiatan ini, para bilal mayit di Kabupaten Simalungun dapat menjalankan tugasnya dengan lebih baik, profesional, dan penuh keikhlasan, sehingga mampu memberikan pelayanan keagamaan yang berkualitas kepada umat. (AM)

Bagikan Artikel Ini

Infografis