Gema kan Kalam Ilahi MTQ ke-6 Babussalam Resmi Dibuka, Sulistiono Wakili Kepala KUA Mandau Hadir Berikan Dukungan
Daerah

Gema kan Kalam Ilahi MTQ ke-6 Babussalam Resmi Dibuka, Sulistiono Wakili Kepala KUA Mandau Hadir Berikan Dukungan

  26 Oct 2025 |   1 |   Penulis : Biro Humas APRI Riau |   Publisher : Biro Humas APRI Riau

Bengkalis (Humas) Semarak syiar Islam kembali menggema di Kelurahan Babussalam. Kamis malam (23/10/2025), pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-6 resmi dibuka di halaman Masjid Assalam, Jalan Hangtuah. Kegiatan berlangsung meriah dan khidmat, dimulai pukul 20.30 WIB hingga 22.00 WIB, disaksikan oleh ratusan warga yang antusias memadati lokasi acara.

Turut hadir dalam kegiatan pembukaan tersebut sejumlah tokoh penting di Kecamatan Mandau, di antaranya Camat Mandau, Kapolsek Mandau, Danramil, perwakilan MUI Mandau, LPTQ Mandau, lurah dan kepala desa se-Kecamatan Mandau, serta para tokoh agama dan masyarakat.

Kepala KUA Mandau diwakili oleh Sulistiono, yang hadir langsung di tengah-tengah tamu undangan untuk memberikan dukungan moral serta semangat bagi para peserta.

Dalam sambutannya, Sulistiono menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada panitia pelaksana dan seluruh masyarakat Babussalam yang telah menjaga tradisi MTQ sebagai ajang memperkokoh nilai-nilai keagamaan di tengah arus modernisasi.

“MTQ bukan hanya sekadar lomba membaca Al-Qur’an, tetapi juga wadah untuk membumikan nilai-nilai ilahi dalam kehidupan kita sehari-hari. Semoga dari ajang ini lahir generasi Qur’ani yang cinta damai, santun, dan berakhlak mulia,” ungkapnya.

Suasana pembukaan kian semarak dengan penampilan pawai taaruf, lantunan ayat-ayat suci yang menggema indah di udara malam, serta dekorasi panggung bernuansa Islami yang menambah kekhidmatan suasana. Para peserta MTQ, dari anak-anak hingga dewasa, tampak bersemangat dan penuh harapan mengikuti rangkaian lomba yang akan berlangsung selama beberapa hari ke depan.

MTQ ke-6 Babussalam ini diharapkan tidak hanya menjadi ajang kompetisi tilawah, tetapi juga menjadi momentum memperkuat ukhuwah Islamiyah, menanamkan cinta Al-Qur’an, serta membangun karakter religius di tengah masyarakat Mandau.

Bagikan Artikel Ini

Infografis