CPNS Penghulu Kemenag Tapanuli Selatan Ikuti Pembukaan Latsar 2025, Serap Ilmu Core Value ASN Berakhlak
14 Jul 2025 | 143 | Penulis : Biro Humas APRI Sumatera Utara | Publisher : Biro Humas APRI Sumatera Utara
Tapanuli Selatan, (Humas). Sebanyak 3 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Penghulu Ahli Pertama di lingkungan Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Tapanuli Selatan mengikuti kegiatan Pembukaan Pelatihan Dasar (Latsar) CPNS dan Orientasi PPPK secara daring melalui Zoom Meeting, pada Senin (14/077).
Kegiatan pembukaan yang dipusatkan di Auditorium H.M. Rasjidi, Kantor Kementerian Agama RI, Jakarta, tersebut diikuti secara serentak oleh 17.221 CPNS dan 71.455 PPPK dari seluruh Indonesia, baik secara daring maupun luring. Di Tapanuli Selatan, kegiatan ini diikuti dari Kantor Kemenag Tapsel di Padang Sidempuan.
Hadir mendampingi para peserta dalam pelaksanaan Zoom Meeting tersebut, Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Kepulauan Seribu, H. Masir Rambe, MA. Dalam sambutannya, Masir Rambe menyampaikan apresiasi dan motivasi kepada para CPNS dan PPPK yang telah resmi bergabung dalam keluarga besar Kementerian Agama.
“Pelatihan dasar ini adalah pijakan awal yang sangat penting dalam membentuk karakter ASN yang berintegritas, profesional, dan melayani. Saya berharap para peserta mengikuti kegiatan ini dengan sungguh-sungguh karena akan menjadi bekal dalam menjalankan tugas dan pengabdian kepada masyarakat,” ujar beliau.
Ia juga menekankan bahwa proses orientasi dan pelatihan ini merupakan bagian dari transformasi budaya kerja di lingkungan Kementerian Agama.
“Dengan adanya Latsar CPNS dan Orientasi PPPK ini, kita berharap terbentuk ASN yang memiliki wawasan kebangsaan, etika publik, serta kemampuan beradaptasi terhadap tantangan zaman, terutama dalam pelayanan publik di wilayah kepulauan seperti tempat kita ini,” tambahnya.
Acara pembukaan ini secara resmi dibuka oleh Menteri Agama Republik Indonesia, Nasaruddin Umar, yang dalam pidatonya mengingatkan pentingnya menjaga netralitas, integritas, dan semangat pelayanan sebagai bagian dari core value ASN: BerAKHLAK (Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif).
Dengan mengikuti pembukaan ini, para CPNS dan PPPK resmi memulai rangkaian pelatihan yang akan berlangsung dalam beberapa bulan ke depan sebagai prasyarat menuju pengangkatan sebagai ASN penuh. CPNS Penghulu di Lingkungan Tapsel yang berhadir, Adi Gunawan Harahap, S.H, Penghulu KUA Angkola Selatan, Muhammad Ali Ritonga, S.Ag, Penghulu KUA Angkola Barat, serta Suandi Amar Harahap, S.Sos.I, Penghulu KUA Arse. (MHS)