Daerah
Cegah Nikah Dini, KUA Doloksanggul Melaksanakan BRUS di MAN Humbang Hasundutan
04 Dec 2025 | 35 | Penulis : Humas Cabang APRI Humbang Hasundutan | Publisher : Biro Humas APRI Sumatera Utara
Doloksanggul, (Humas). Kantor Urusan Agama (KUA) Doloksanggul melaksanakan sosialisasi pendidikan Bimbingan Remaja Usia Sekolah di Aula Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Humbang Hasundutan, Selasa (02/12). Kegiatan ini KUA Doloksanggul mengangkat tema "Siapkan Masa Depan: Cegah Nikah Dini, Langkah Kecil Raih Cita-cita Setinggi Langit".
Kegiatan ini merupakan kolaborasi antara KUA Doloksanggul bersama dengan MAN Humbang Hasundutan dalam menjaga dan memberikan edukasi remaja sehat kepada siswa/i beserta upaya dalam mencegah maraknya pernikahan remaja atau nikah pada usia dini.
Dalam kesempatan pertemuan dengan Kepala MAN Humbang Hasundutan Tarmizi, S.PdI, beliau katakan merasa senang dapat menerima kunjungan dari KUA Doloksanggul dan diharapkan dapat bersama-sama secara kolektif memberikan pemahaman kepada peserta didik MAN Humbang Hasundutan.
Kepala KUA Doloksanggul Gerbang Munte, M.H menjadi pemateri pada kesempatan ini. Gerbang menyampaikan materi tentang data bahwa Indonesia menjadi negara dengan terjadinya praktik nikah pada usia dini nomor 2 di ASEAN. Selain itu, Gerbang turut menjelaskan bahwa sebagai remaja yang sehat agar sebaiknya mempersiapkan masa depan terlebih dahulu, sebelum menentukan untuk menikah, ini merupakan wujud dari seorang remaja yang sehat dan memiliki masa depan yang baik.
"Anak-anakku semua, remaja yang sehat itu adalah remaja yang mampu menjaga dirinya, memiliki cita-cita yang baik. Maka jangan segera menikah, selesaikan lah dahulu sekolahnya sampai kuliah, kemudian kejar karir pada pekerjaan, lalu silahkan jika memilih menikah kemudian" ujar Gerbang kepada siswa/i MAN Humbang Hasundutan.
Siswa/i juga mendengarkan pemaparan materi yang disampaikan Kepala KUA Doloksanggul Gerbang Munte dengan baik, terbukti dengan adanya diskusi interaktif dari siswa/i yang menghadiri kegiatan tersebut. Di ujung sosialisasi ini dilakukan doa bersama yang di pimpin oleh Staf dari KUA Doloksanggul, Suyatno dengan tidak lupa turut mendoakan saudara/i yang tengah mengalami bencana alam di berbagai tempat. (H9)