Daerah
Tingkatkan Semangat Gotong Royong: KUA Sidikalang Gelar Apel Awal Pekan
18 Nov 2025 | 33 | Penulis : Humas Cabang APRI Dairi | Publisher : Biro Humas APRI Sumatera Utara
Sidikalang, (Humas). Jajaran Kantor Urusan Agama (KUA) Sidikalang memulai pekan kerja dengan penuh semangat melalui pelaksanaan apel awal pekan. Apel yang diikuti oleh Penata Layanan Operasional (PLO) dan Pengadministrasi Perkantoran ini dilaksanakan pada Senin (17/11) pagi di halaman Balai Nikah KUA Sidikalang.
Apel pagi ini diselenggarakan sebagai sarana untuk memperkuat disiplin, mengevaluasi kinerja pekan sebelumnya, dan menyamakan persepsi dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat di wilayah Sidikalang. Bertindak sebagai pemimpin amanat dalam apel tersebut, PLO KUA Sidikalang, Supriandi Limbong, S.Pd.I, menyampaikan beberapa poin penting yang harus menjadi fokus kerja seluruh jajaran KUA.
Dalam amanatnya, Supriandi Limbong secara khusus mengajak kepada seluruh jajaran KUA Sidikalang saling bergotong-royong dalam melayani masyarakat. Semangat kolaborasi ini ditekankan untuk memastikan semua sektor pelayanan berjalan optimal.
Ia merinci bahwa fokus layanan gotong royong tersebut mencakup tiga sektor utama: layanan bimbingan masyarakat Islam, pengelolaan data-data keagamaan, dan administrasi pernikahan. Konsistensi dan sinergi antarpetugas dinilai krusial untuk mencapai kepuasan publik.
Kepala KUA Sidikalang, H. Abdul Yajid Lingga, S.Ag., MM, yang turut hadir, memberikan apresiasi tinggi terhadap inisiatif apel awal pekan ini. Menurutnya, kegiatan ini bukan sekadar rutinitas, melainkan cerminan dari komitmen yang kuat.
Abdul Yajid Lingga, menyampaikan bahwa ia memberikan apresiasi kegiatan apel ini sebagai bentuk komitmen meningkatkan kinerja layanan KUA. Dengan semangat gotong royong yang digaungkan, KUA Sidikalang diharapkan dapat terus memberikan pelayanan yang prima dan responsif kepada masyarakat. (MHS)