Daerah
Plt KUA Hadiri Pengajian Akbar Miftahul Jannah Kecamatan STM Hilir
25 Aug 2025 | 131 | Penulis : Biro Humas APRI Sumatera Utara | Publisher : Biro Humas APRI Sumatera Utara
Talun Kenas, (Humas). Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan STM Hilir beserta staf menghadiri Pengajian Akbar yang digelar di Desa Talun Kenas Dusun 3 Bekilang Banten pada Minggu (24/08). Acara ini dihadiri oleh Ketua Tim Penggerak PKK Kab. Deli Serdang dan Ny Dr Jelita Asri Ludin Tambunan dan Wakil Ketua Tim Pengegrak PKK Kab. Deli Serdang Ny Asniar Lomlom Suwondo serta ratusan warga dari seluruh Desa di Kecamatan STM Hilir.
Dalam sambutannya, Plt Kepala KUA Kecamatan STM Hilir, H. Ilyas, MA menyampaikan pentingnya kegiatan pengajian akbar sebagai sarana memperkuat ukhuwah Islamiyah serta meningkatkan pemahaman agama bagi masyarakat. “Melalui kegiatan ini, kita bisa mempererat tali silaturahmi antar warga dan menambah pengetahuan keagamaan,” ujarnya.
Namun, pada kesempatan kali ini, beliau secara khusus membahas dan mensosialisasikan Gerakan Sadar Pencatatan Nikah. Menurtu pemaparannya, Plt Kepala KUA menjelaskan tiga alasan utama pentingnya pencatatan pernikahan, yaitu: Pertama, untuk memberikan kepastian hukum terhadap pernikahan. Dengan pencatatan, pernikahan tersebut sah secara hukum agama dan negara, serta dibuktikan dengan akta atau buku nikah sebagai dokumen otentik yang sah.
Kedua, sebagai bentuk ketertiban administrasi. Pencatatan pernikahan merupakan amanat Undang-Undang Nomor 1 Tahun 1974 tentang Perkawinan, khususnya Pasal 2 ayat (2), yang menyatakan: "Tiap-tiap perkawinan dicatat menurut peraturan perundang-undangan yang berlaku." Hal ini penting demi ketertiban administrasi, kepastian hukum, dan pengakuan negara atas sahnya pernikahan. Ketiga, untuk melindungi hak-hak yang muncul dari pernikahan, baik hak suami, istri, maupun anak, termasuk hak atas nafkah, warisan, dan lainnya.
Kehadiran Plt Kepala KUA mendapat sambutan hangat dari warga. Salah seorang peserta, Ibu Masnilam menyatakan kebermanfaatan kegiatan. "Acara ini sangat bermanfaat, apalagi dengan kehadiran Pak KUA yang memberikan motivasi langsung kepada kami," katanya. Kegiatan Pengajian akbar ini diharapkan dapat terus digelar secara rutin sebagai upaya meningkatkan kualitas keagamaan masyarakat di Kecamatan STM Hilir. (MHS/MR)