Daerah
Penghulu se- Kab. Batu Bara Adakan Musyawarah Cabang Pembentukan PC APRI
06 Oct 2025 | 101 | Penulis : Humas Cabang APRI Batubara | Publisher : Biro Humas APRI Sumatera Utara
Lima Puluh, (Humas). Penghulu se-Kabupaten Batu Bara menggelar Musyawarah Cabang Pembentukan Pengurus Cabang (PC) Asosiasi Penghulu Republik Indonesia (APRI) Kabupaten Batu Bara, bertempat di Morab Center Kankemenag Batu Bara, Senin 6 Oktober 2025.
Kegiatan ini secara resmi dibuka oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Batu Bara, H. Sakoanda Siregar, S.Ag, dan dihadiri oleh seluruh Kepala KUA Kecamatan serta para Penghulu se-Kabupaten Batu Bara.
Dari hasil musyawarah tersebut, terpilih secara Aklamasi kepengurusan PC APRI Kabupaten Batu Bara Periode 2025–2029, yaitu: Ketua H. Syaiful Azmi A. Mingka, S.Ag, M.M, Sekretaris H. Sofyan Siagian, S.Ag dan Bendahara Ramlan, S.Ag, M.M
Dalam sambutannya, Kakankemenag H. Sakoanda Siregar menyampaikan harapannya agar kepengurusan APRI yang baru terbentuk dapat menjadi contoh dan teladan sebagai Penghulu bagi masyarakat, khususnya di lingkungan kerja KUA Kecamatan dan Kankemenag Kabupaten Batu Bara.
“APRI bukan sekadar wadah profesi, tapi juga sarana memperkuat komitmen moral dan profesionalisme para penghulu. Saya berharap pengurus yang baru dapat mengedepankan pelayanan yang ramah, moderat, dan berintegritas,” ujar Sakoanda. Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kasi Bimas Islam Kankemenag Batu Bara, Rudi Aritonang, S.Kom, M.Si, yang juga memberikan apresiasi atas semangat kebersamaan para penghulu dalam membangun organisasi profesi yang solid.
Usai penetapan kepengurusan, Ketua terpilih H. Syaiful Azmi A. Mingka menyampaikan sambutan perdananya sekaligus memimpin Rapat Internal Perdana PC APRI Batu Bara guna membahas langkah awal program kerja organisasi.
Musyawarah ini diharapkan menjadi momentum penguatan peran penghulu sebagai ujung tombak pelayanan masyarakat dalam bidang pernikahan, pembinaan keluarga sakinah dan Tugas Fungsi lainnya yang diamanatkan di Kabupaten Batu Bara. (MHS/SS)