Penghulu Muara Enim Sumbang Emas Untuk Kontingen Kemenag Muara Enim
Nasional

Penghulu Muara Enim Sumbang Emas Untuk Kontingen Kemenag Muara Enim

  06 Jan 2026 |   101 |   Penulis : Biro Humas APRI Sumatera Selatan |   Publisher : Biro Humas APRI Sumatera Selatan

PW. APRI Sumsel (Muara Enim), Atlit tenis meja Kantor Kementerian Agama Kabupaten Muara Enim berjaya di ajang tingkat Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) dalam rangka Hari Amal Bakti (HAB) Kementerian Agama Republik Indonesia yang ke-80 tahun 2026, yang dilaksanakan di Madrasah Aliayah Negeri 1 (MAN 1 ) Palembang. Selasa, 06/01/2026. Dengan meraih Juara I (2 tangkai lomba) dan Juara III bersama (1 tangkai lomba).


Turnamen  Tenis Meja dipusatkan di Aula Auditorium MAN 1 Palembang dan direncanakan berlangsung selama 2 (dua) hari yakni pada tanggal 6 dan 7 Januari 2026 dengan jumlah peserta 109 orang atlit  perwakilan 17 Kemenag Kabupaten / Kota, Balai Diklat Keagamaan Kota Palembang dan Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang. dengan tangkai lomba Single Putra, single putri, double putra dan double putri.

Dari empat tangkai lomba yang diperlombakan kontingen Kantor Kementerian Agama Kabupaten Muara Enim meraih juara I Single Putra atas nama M. Hanif dengan mengandaskan perwakilan Lubuk linggau dipartai pucak, Juara I Double Putra atas nama pasang M. Hanif dan Ali Mursyi Abdul Rasyid Penghulu KUA Kecamatan Muara Enim dengan memupuskan harapan kontingen kota Palembang di partai puncak dan Arnita harus puas berbagi gelar  Juara III dengan kontingen Pagar Alam setelah sebelumnya dipartai semifinal harus mengakui keunggulan kontingen Ogan Ilir.  Dengan tiga gelar  juara ini kontingen Kantor Kemenag Kabupaten Muara Enim sudah dipastikan meraih Juara Umum cabang Tenis Meja tingkat Kanwil Kemenag Provinsi Sumatera Selatan selisih tipis dari kontingen Kantor Kemenag OKU Selatan yang meraih 2 gelar Juara.  


Adapun daftar Juara Tenis Meja tingkat Kanwil Kemenag Provinsi Sumatera Selatan perwakilan 17 Kabupaten Kota, Balai Diklat Keagamaan Kota Palembang dan Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang  sebagai berikut :

1. Single Putra

  • Juara I Kontingen Muara Enim
  • Juara II Kontingen Lubuk Linggau
  • Juara III Kontingen Palembang dan UIN raden Fatah

2. Single Putri

  • Juara I Kontingen OKU Selatan  
  • Juara II Kontingen Ogan Ilir
  • Juara III Kontingen  Muara Enim dan Pagar Alam

3. Double Putra

  • Juara I Kontingen Muara Enim
  • Juara II Kontingen Palembang  
  • Juara III Kontingen Lubuk Lingau dan Lahat

4. Double Putri

  • Juara I Kontingen OKU Selatan
  • Juara II Kontingen Empat Lawang
  • Juara III Kontingen  Ogan Ilir dan Balai Diklat Keagamaan

Mohd. Bahrum, SE, MM selaku Ketua HAB ke-80 Kantor Kementerian Agama Kabupaten Muara Enim saat dihubungi via telepon mengatakan “Alhamdulillah atas pencapaian ini, artinya tidak sia-sia seleksi yang kita lakukan pada tingkat Kantor Kemenag Kabupaten Muara Enim, next kita masih menunggu hasil pada cabang lainnya, dan berharap juga mendapatkan hasil yang baik”. Harap Bahrum. 

Bagikan Artikel Ini

Infografis