Penghulu Hadiri Pencatatan Nikah Di Desa Terjauh
26 Sep 2024 | 283 | Penulis : Humas Cabang APRI Lampung | Publisher : Biro Humas APRI Lampung
Hari Kamis pagi, sekitar pukul 09.00 WIB, acara akad nikah dilangsungkan dengan lancar dan sukses di kediaman mempelai wanita, Tri Wahyuni di dusun III desa Mekar Jaya kecamatan Bandar Sribhawono Lampung Timur.
Prosesi pernikahan di pandu oleh Syafran Lubis penghulu dari KUA kecamatan Bandar Sribhwono Lampung Timur, Suasana khidmat memenuhi ruangan saat kedua mempelai saling berjanji untuk membangun rumah tangga yang penuh cinta dan kebahagiaan. Doa-doa baik mengalir dari sanak saudara dan tamu undangan yang hadir, memberikan keberkahan bagi pernikahan yang baru saja terjalin.
Acara resepsi ini berlangsung meriah dan penuh keceriaan dan kebahagiaan. Berbagai tamu undangan hadir untuk memberikan ucapan selamat kepada kedua mempelai dan turut memanjatkan doa restu. Kebersamaan saat acara ini juga menjadi kesempatan bagi sahabat-sahabat karib kedua mempelai untuk bertemu kembali dan mengobrol dengan gembira sambil menikmati hidangan lezat yang disajikan untuk santap makan siang bersama.
kedua mempelai, Tri Wahyuni binti Bejan dan Aan Septian bin Rebo, disampaikan ucapan selamat dan harapan agar hidup baru yang mereka jalani penuh dengan kebahagiaan dan kelimpahan kasih sayang. Diharapkan pula agar rumah tangga mereka menjadi sakinah, mawaddah, dan warohmah, serta segera diberikan anugerah berupa keturunan yang akan menambah kebahagiaan bagi kedua keluarga besar yang hadir dalam acara ini.
BAROKALLOHU LAKUMA WA JAMA’A BAINAKUMA FI KHOIR