Daerah
PAI KUA Bosar Maligas Laksanakan Penyuluhan Tahsin QS. Al-Kafirun di PT. Murida Maligas A
07 Nov 2025 | 38 | Penulis : Humas Cabang APRI Simalungun | Publisher : Biro Humas APRI Sumatera Utara
Bosar Maligas, (Humas). Penyuluh Agama Islam (PAI) KUA Bosar Maligas kembali melaksanakan kegiatan penyuluhan agama di lingkungan masyarakat pekerja. Kegiatan kali ini dilaksanakan di PT. Murida Maligas A dengan materi Tahsin Al-Qur’an, fokus pada QS. Al-Kafirun, Jumat (07/11).
Penyuluhan ini dibawakan oleh Ibu Rodiatam Mardiah, S.Th.I, selaku Penyuluh Agama Islam KUA Bosar Maligas. Dalam penyampaiannya, beliau menekankan pentingnya memperbaiki bacaan Al-Qur’an sesuai kaidah tajwid, sekaligus memahami makna kandungan QS. Al-Kafirun yang mengajarkan keteguhan iman dan sikap toleransi dalam beragama.
Melalui kegiatan ini, para karyawan PT. Murida Maligas A dibimbing langsung untuk memperbaiki bacaan Al-Qur’an dengan benar dan tartil. Selain itu, penyuluh juga memberikan penjelasan makna ayat demi ayat agar peserta mampu mengamalkan nilai-nilai Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari, terutama dalam menjaga keharmonisan di tempat kerja yang penuh keberagaman.
Kegiatan ini mendapat apresiasi dan dukungan penuh dari Kepala KUA Bosar Maligas, Andika Mulia, S.Pd., M.Si. Beliau menyampaikan rasa terima kasih atas dedikasi para penyuluh yang terus aktif memberikan pembinaan keagamaan di berbagai lapisan masyarakat, termasuk di lingkungan perusahaan.
Dengan terlaksananya penyuluhan Tahsin Al-Qur’an ini, diharapkan para peserta semakin termotivasi untuk memperbaiki bacaan Al-Qur’an dan memperkokoh keimanan serta semangat toleransi dalam kehidupan sehari-hari. (MHS/AM)