Daerah
PAI KUA Bosar Maligas Gelar Bimbingan Pra Nikah bagi Catin: Wujud Komitmen Membangun Keluarga Sakinah
02 Dec 2025 | 25 | Penulis : Humas Cabang APRI Simalungun | Publisher : Biro Humas APRI Sumatera Utara
Bosar Maligas, (Humas). Penyuluh Agama Islam (PAI) KUA Bosar Maligas kembali melaksanakan kegiatan Bimbingan Pra Nikah bagi para Calon Pengantin (Catin) bertempat di Kantor Urusan Agama Bosar Maligas. Kegiatan ini berlangsung dengan penuh semangat dan antusiasme baik dari penyuluh maupun para peserta, sebagai bagian dari upaya KUA dalam mempersiapkan generasi keluarga yang sakinah, mawaddah, dan rahmah, Selasa (02/12).
Dalam kegiatan tersebut, penyuluh yang bertugas adalah Ali Hamzah, S.H. dan Evi Yanti, S.H. Keduanya memberikan materi secara komprehensif mengenai konsep pernikahan dalam Islam, hak dan kewajiban suami-istri, komunikasi dalam rumah tangga, manajemen konflik, serta pentingnya membangun fondasi keluarga yang berlandaskan nilai agama.
Materi juga dilengkapi dengan pemahaman mengenai peran keluarga dalam mencetak generasi berakhlak mulia, serta pentingnya kesiapan mental, spiritual, dan emosional sebelum memasuki kehidupan rumah tangga. Para catin tampak aktif berdiskusi, bertanya, dan mengikuti sesi bimbingan dengan suasana yang hangat dan penuh manfaat.
Kepala KUA Bosar Maligas, Andika Mulia, S.Pd., M.Si., memberikan apresiasi yang tinggi atas pelaksanaan kegiatan ini. Beliau menyampaikan bahwa bimbingan pra nikah adalah langkah strategis dalam mencegah permasalahan rumah tangga di kemudian hari, sekaligus mendukung upaya pemerintah dalam mewujudkan ketahanan keluarga.
Beliau juga menegaskan bahwa KUA Bosar Maligas terus berkomitmen menghadirkan layanan terbaik bagi masyarakat, khususnya dalam pembinaan keluarga. “Kami berharap para calon pengantin benar-benar memahami arti pentingnya membangun rumah tangga yang harmonis dan bernilai ibadah. Keluarga yang kuat akan melahirkan masyarakat yang kuat pula,” ujarnya.
Kegiatan bimbingan berakhir dengan sesi tanya jawab, evaluasi, dan pesan penutup dari penyuluh agar para catin senantiasa memupuk komunikasi, memahami peran masing-masing, serta menjadikan agama sebagai pedoman utama dalam berumah tangga.
Dengan berlangsungnya kegiatan ini, KUA Bosar Maligas berharap para calon pengantin dapat melangkah ke jenjang pernikahan dengan lebih siap, matang, dan memiliki wawasan yang memadai untuk membangun keluarga sakinah sesuai tuntunan Islam. (AM)