Daerah
PAI KUA Bosar Maligas Aktif Laksanakan Bimbingan Pra Nikah sebagai Bekal Kehidupan Rumah Tangga
16 Dec 2025 | 33 | Penulis : Humas Cabang APRI Simalungun | Publisher : Biro Humas APRI Sumatera Utara
Bosar Maligas, (Humas) PAI KUA Bosar Maligas terus menunjukkan komitmennya dalam memberikan pelayanan dan pembinaan kepada masyarakat, khususnya kepada calon pengantin (catin). Pada Selasa, (16/12), telah dilaksanakan kegiatan Bimbingan Pra Nikah yang bertempat di Balai Nikah KUA Bosar Maligas.
Kegiatan bimbingan pra nikah ini bertujuan untuk membekali calon pengantin dengan pengetahuan dan pemahaman yang komprehensif tentang kehidupan rumah tangga, agar mampu membangun keluarga yang sakinah, mawaddah, dan rahmah. Materi yang disampaikan mencakup kesiapan mental dan spiritual, hak dan kewajiban suami istri, komunikasi dalam keluarga, serta pentingnya menjaga keharmonisan rumah tangga.
Bimbingan pra nikah tersebut dipandu langsung oleh Penyuluh Agama Islam KUA Bosar Maligas, Ibu Rodiatam Mardiah, S.Th.I, yang menyampaikan materi dengan penuh semangat, komunikatif, dan mudah dipahami oleh para peserta. Dalam penyampaiannya, beliau menekankan pentingnya saling pengertian, komitmen, serta landasan keimanan dalam membina rumah tangga.
Para calon pengantin tampak antusias mengikuti kegiatan ini, terlihat dari partisipasi aktif dalam sesi diskusi dan tanya jawab. Diharapkan melalui bimbingan pra nikah ini, para catin memiliki bekal yang cukup untuk menghadapi berbagai dinamika kehidupan rumah tangga di masa mendatang.
Kepala KUA Bosar Maligas, Andika Mulia, S.Pd., M.SI, memberikan apresiasi atas terlaksananya kegiatan bimbingan pra nikah tersebut. Beliau menyampaikan bahwa bimbingan pra nikah merupakan program strategis dalam menekan angka konflik rumah tangga dan perceraian, serta menjadi fondasi penting dalam membangun keluarga yang kuat dan harmonis.
“Melalui bimbingan pra nikah ini, kami berharap calon pengantin tidak hanya siap secara administrasi, tetapi juga siap secara mental, spiritual, dan sosial dalam menjalani kehidupan rumah tangga,” ujar beliau.
PAI KUA Bosar Maligas berkomitmen untuk terus melaksanakan kegiatan pembinaan secara berkelanjutan sebagai bentuk pelayanan prima kepada masyarakat dan upaya nyata dalam mewujudkan ketahanan keluarga di wilayah Kecamatan Bosar Maligas. (AM)