Daerah
KUA Bosar Maligas Laksanakan Pengajian Makna Aqidah Islam Beserta Dalil-dalilnya di Perwiridan An-Nisa
15 Jan 2026 | 12 | Penulis : Humas Cabang APRI Simalungun | Publisher : Biro Humas APRI Sumatera Utara
Bosar Maligas, (Humas). Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Bosar Maligas melaksanakan pengajian tentang Makna Aqidah Islam beserta dalil-dalilnya pada Perwiridan An-Nisa yang bertempat di Kelurahan Dusun Panglong, Kamis, (15/01), pukul 14.00 WIB.
Kegiatan pengajian ini menghadirkan Rodiatam Mardiah, S.Th.I, selaku Penyuluh Agama Islam KUA Bosar Maligas, sebagai pemateri. Dalam penyampaiannya, beliau menjelaskan pentingnya pemahaman aqidah yang benar sebagai fondasi utama dalam kehidupan seorang Muslim, serta menguatkannya dengan dalil-dalil dari Al-Qur’an dan Hadis.
Pengajian berlangsung dengan khidmat dan interaktif, diikuti oleh jamaah Perwiridan An-Nisa dengan antusias. Materi yang disampaikan diharapkan dapat meningkatkan pemahaman keagamaan serta memperkokoh keimanan umat dalam menjalani kehidupan sehari-hari.
Kepala KUA Bosar Maligas, Andika Mulia, S.Pd., M.Si., menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan pengajian tersebut. Beliau menegaskan bahwa kegiatan pembinaan keagamaan seperti ini merupakan bagian dari komitmen KUA Bosar Maligas dalam memberikan pembinaan aqidah dan keagamaan yang berkelanjutan kepada masyarakat.
Melalui kegiatan pengajian ini, KUA Bosar Maligas berharap jamaah Perwiridan An-Nisa semakin memahami makna aqidah Islam secara mendalam, sehingga mampu mengamalkannya dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara. (AM)