News
KUA Adiwerna Gandeng Puskesmas dalam Program Pemberian Vitamin untuk Calon Pengantin
29 Oct 2024 |
220 |
Penulis : Humas Cabang APRI Jawa Tengah|
Publisher : Biro Humas APRI Jawa Tengah
Adiwerna,
Kab. Tegal- Setelah di Launching pada 15 Juli 2024 lalu, Bimbingan Perkawinan menuju Keluarga Sakinah, Mawwadah
wa Rahmah (Bimwin Smart) menjadi salah satu layanan unggulan di
seluruh KUA di Kabupaten Tegal, tak terkecuali Kantor Urusan Agama (KUA)
Adiwerna yang semakin aktif dalam mendampingi calon pengantin (catin) melalui
bimbingan perkawinan berbasis teknologi yang bertujuan untuk mempersiapkan
mereka menghadapi kehidupan rumah tangga dengan matang.
Setiap calon pengantin yang mendaftar
diwajibkan mengikuti program Bimwin Smart yang disediakan oleh Kementerian
Agama Kabupaten Tegal. aplikasi berbasis web ini diakses secara online melalui smartphone
masing-masing catin.
Kepala KUA Adiwerna, H. Ahmad Risyanto
menugaskan seluruh staf, penghulu dan penyuluh untuk mendampingi para catin
dalam menyelesaikan Bimwin Smart sesuai ketentuan. Mereka memberikan bimbingan
dan arahan agar catin di berbagai usia dapat menyelesaikan program ini dengan
baik serta lebih siap menghadapi rumah tangga.
Dalam upaya meningkatkan kualitas
pelayanan, Selain bimbingan perkawinan, KUA Adiwerna juga bekerja sama dengan
Puskesmas Adiwerna dalam mendukung gerakan pencegahan stunting. Setiap catin
yang telah mengikuti program Bimwin akan menerima suplemen penambah darah yang
difasilitasi oleh Puskesmas Adiwerna. Langkah ini bertujuan untuk memastikan
para catin siap secara fisik dan memiliki kondisi kesehatan yang optimal,
sehingga nantinya kesehatan reproduksi mereka mendukung kelahiran anak-anak
yang sehat.
Sejalan dengan program Bimwin Smart, dari Puskesmas Adiwerna sendiri berharap, dengan kerjasama ini, fungsi
Puskesmas dalam membantu menjaga kualitas kesehatan masyarakat di sekitar nya
akan terasa lebih maksimal. Kerjasama ini merupakan upaya bersama
dalam mewujudkan keluarga yang sehat, kuat, dan berkualitas di masa depan.
17/PC APRI Kab. Tegal
Share
|
|
|
|