Kolaborasi Penghulu dan Penyuluh KUA Silinda, Sukseskan Pengukuhan Paskibra HUT ke-80 RI Kecamatan Silinda
Daerah

Kolaborasi Penghulu dan Penyuluh KUA Silinda, Sukseskan Pengukuhan Paskibra HUT ke-80 RI Kecamatan Silinda

  17 Aug 2025 |   357 |   Penulis : Biro Humas APRI Sumatera Utara |   Publisher : Biro Humas APRI Sumatera Utara

Silinda, (Humas). Salah satu wujud patriotisme kita kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia adalah berpartisipasi aktif dalam menyambut kemerdekaan Republik Indonesia, Penghulu dan Penyuluh Agama Islam (PAI) KUA Silinda menghadiri upacara pengukuhan Pasukan Pengibar Bendera ( PASKIBRA ) Kecamatan Silinda tahun 2025, Sabtu (16/08) di lapangan PT Cinta Raja Silinda.

Acara ini diadakan setiap tahunnya dalam rangka mempersiapkan  penyambutan HUT ke-80 RI sebagai penguatan rasa cinta kepada tanah air Republik Indonesia dan membangkitkan semangat nasionalisme dikalangan pemuda terhadap negara Indonesia terutama pelajar.

Upacara tersebut dihadiri oleh Kepala Kecamatan Silinda beserta Jajaran, Penghulu dan Penyuluh Agama Islam KUA Kecamatan Silinda, Kapolsek, Denramil, Kepala Desa Sekecamatan, Perwakilan SMA Negeri 1 Silinda,  masyarakat dan orang tua dari peserta Paskibra yang turut hadir sebagai tamu undangan yang mensuport peserta dalam melaksanakan tugas mulia tersebut.

Upacara dimulai pada pukul 09.30 pagi wib dengan pembukaan yang dibawakan oleh perwakilan Kecamatan kemudian dilanjutkan dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya yang di nyanyikan oleh semua peserta dan hadirin secara bersama dengan khidmat, selanjutnya pembacaan Naskah Pengukuhan Paskibra yang di bimbing oleh pembawa acara untuk membangkitkan semangat nasionalisme dan patriotisme sekaligus mengukuhkan rasa cinta  tanah air kepada peserta Paskibra.

Dalam hali ini kolaborasi Penghulu dan Penyuluh Agama Islam KUA Kecamatan Silinda adalah sebagai simbol atau respon agama terhadap kemerdekaan Republik Indonesia  sesuai dengan slogan KH Hasyim Asy'ari " Hubbul Wathon Minal Iman" yang artinya cinta tanah air adalah sebagian dari iman, dengan mendukung penuh perjuangan para pahlawan dan pendiri bangsa ini serta menegaskan bahwa agama memiliki peran penting dalam pembentukkan dan mempertahankan kemerdekaan Indonesia. (MHS/RIH)

Bagikan Artikel Ini

Infografis