Kepala KUA Hamparan Perak Hadiri Pertemuan dan Pembinaan ASN oleh Menteri Agama Republik Indonesia
Daerah

Kepala KUA Hamparan Perak Hadiri Pertemuan dan Pembinaan ASN oleh Menteri Agama Republik Indonesia

  24 Nov 2025 |   61 |   Penulis : Humas Cabang APRI Deli Serdang |   Publisher : Biro Humas APRI Sumatera Utara

Hamparan Perak, (Humas). Kepala KUA Hamparan Perak menghadiri pertemuan dan pembunaan ASN Kanwil Kemenag Sumut dengan Menteri Agama Republik Indonesia Prof. Dr. KH. Nasaruddin Umar, MA, Selasa (24/11) di Gedung Jabal Nur Asrama Haji Medan. 

Kegiatan ini merupakan silaturahim ASN di Lingkungan Kanwil Kementarian Agama Propinsi Sumatera Utara dengan Menteri Agama RI sekaligus pembinaan ASN dengan tema "Transformasi Jati Diri Kementerian Agama : Mengukuhkan Nilai Cinta dan Kerukunan Semesta Sebagai Fondasi Utama Sukses Asta Protas Menuju Indinesia Emas 2045".

Hadir dalam kegiatan Kakanwil Kemenag Sumut bersama Jajarannya, Rektor UIN dan Kepala Biro, Kepala Kankemenag se Sumatera Utara, Para Kepala Seksi dan penyelenggara, Para Kepala MAN, MTSN dan MIN, Para Kepala KUA Kecamatan, Kepala Upt. Asrama Haji dan jajarannya. 

Dalam sambutannya, Kakanwil Kemenag H Ahmad Qosbi, MM menyampaikan ucapan selamat datang kepada Menteri Agama RI Prof Dr KH Nasaruddin Umar MA. "Kehadiaran Bapak sangat kami harapkan dalam rangka memberikan bimbingan dan arahan kepada kami ASN di Lingkungan kementerian Agama, sebab kami meyakini setiap kalimat yang Bapak sampaikan kepada kami merupakan keberkahan bagi kami di Sumatera Utara, bagiakan pepatah setiap kalimat yang Bapak sampaikan nantinya ibarat gulai daging semua tidak ada tulangnya" Ujarnya. 

Menteri Agama Prof Dr KH Nasaruddin Umar MA menyampaikan arahan agar ASN Kementerian Agama mendedikasikan dirinya sebagai ASN yang Ikhlas. Kalimat ikhlas ini terbagi dalam dua kata Mukhlis dan Mukhlas. Mukhlis adalah orang yang berusaha untuk ikhlas dalam beramal, sedangkan mukhlas adalah tingkatan yang lebih tinggi, yaitu orang yang sudah dianugerahi keikhlasan oleh Allah SWT sehingga amalnya murni dan terlindungi dari godaan. Dengan kata lain mukhlas itu bebas dari godaan" iblis ujarnya. 

Kementerian Agama ini menganut slogan ikhlas beramal. Ikhlas dan beramal menjadi satu kesatuan yang penting dalam rangka meningkatkan kinerja ASN. "Dalam menjalankan tugas, ASN kemenag harus senantiasa menjadikan nilai keikhlasan dalam menjalankan tugasnya". Tambahnya. 

Kepala KUA Hamparan Perak Imam Syafii yang mengikuti kegiatan ini sangat bersyukur dan berterima kasih kepada Menteri Agama RI yang telah memberikan arahan penuh ilmu dan hikmah sebagai sentuhan moral bagi seluruh ASN agar lebih memiliki etos kerja yang tinggi namun juga memiliki Integritas moral yang baik.

Bagikan Artikel Ini

Infografis