Kepala KUA Biru-Biru Hadiri Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97
Daerah

Kepala KUA Biru-Biru Hadiri Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97

  28 Oct 2025 |   61 |   Penulis : Humas Cabang APRI Deli Serdang |   Publisher : Biro Humas APRI Sumatera Utara

Biru-Biru (Humas). Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Biru-Biru, Zulkifli Lubis, S.Ag., menghadiri Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025 yang digelar di lapangan upacara Kantor Camat Biru-Biru, Senin, (28/10).

Upacara berlangsung khidmat dan penuh semangat kebangsaan dengan mengusung tema nasional “Pemuda Indonesia Bergerak, Indonesia Bersatu.” Bertindak sebagai inspektur upacara adalah Camat Biru-Biru, yang dalam amanatnya mengingatkan kembali pentingnya peran pemuda sebagai motor penggerak kemajuan bangsa.

“Pemuda adalah harapan bangsa. Di tangan merekalah masa depan Indonesia dibangun. Semangat persatuan dan gotong royong harus terus hidup dalam diri generasi muda, agar Indonesia tetap kuat dan bermartabat,” ujar Camat Biru-Biru dalam sambutannya.

Upacara diikuti oleh berbagai unsur Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam), antara lain Kapolsek Biru-Biru AKP Natail Sitepu, S.H., M.H., Danramil Biru-Biru, Kepala Puskesmas Biru-Biru, serta seluruh Kepala Desa se-Kecamatan Biru-Biru.

Turut hadir pula Kepala KUA Biru-Biru, Zulkifli Lubis, S.Ag., yang didampingi oleh Penghulu Ahli Pertama, Khairul Abdi, S.H. Kehadiran jajaran KUA Biru-Biru menjadi wujud sinergi Kementerian Agama dalam memperkokoh nilai-nilai kebangsaan dan moderasi beragama di tengah masyarakat.

Usai upacara, Zulkifli Lubis menyampaikan bahwa momentum Hari Sumpah Pemuda harus menjadi pengingat bagi seluruh elemen bangsa untuk terus menjaga persatuan dan memperkuat kolaborasi lintas sektor.

“Semangat pemuda harus menjadi energi bagi kita semua untuk terus bergerak, berbuat baik, dan menebarkan nilai-nilai moderasi serta kedamaian di lingkungan masyarakat,” ungkapnya.

Kegiatan ditutup dengan pembacaan doa dan penghormatan kepada para pahlawan bangsa. Seluruh peserta tampak antusias mengikuti rangkaian acara hingga selesai, sebagai bentuk kecintaan terhadap Tanah Air dan penghargaan atas perjuangan para pemuda pendahulu.(KA)
πŸ’¬ Komentar Pembaca
I
Ibnuh Salim 28 Oct 2025 18:28

Mantap

Bagikan Artikel Ini

Infografis