Ka. KUA Bosar Maligas Ikuti Lomba Catur HAB Kemenag: Sportivitas dan Kebersamaan dalam Silaturahmi
Daerah

Ka. KUA Bosar Maligas Ikuti Lomba Catur HAB Kemenag: Sportivitas dan Kebersamaan dalam Silaturahmi

  08 Dec 2025 |   20 |   Penulis : Humas Cabang APRI Simalungun |   Publisher : Biro Humas APRI Sumatera Utara

Simalungun, (Humas). Dalam rangka memeriahkan Hari Amal Bakti (HAB) Kementerian Agama ke-79, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Simalungun menggelar berbagai perlombaan, salah satunya lomba catur yang berlangsung pada Senin, (8/12), bertempat di Kantor Kemenag Simalungun.

Kegiatan secara resmi dibuka oleh Kepala Kantor Kemenag Simalungun, Dr. H. Bahrum Saleh, MA, yang dalam sambutannya menyampaikan bahwa perlombaan bukan hanya ajang kompetisi, tetapi juga sarana mempererat ukhuwah, menjunjung sportivitas, dan menumbuhkan semangat kebersamaan antarpegawai.

Dalam kesempatan tersebut, Ka. KUA Bosar Maligas, Bapak Andika Mulia, S.Pd., M.Si, turut serta menjadi peserta lomba catur. Kehadiran beliau menambah semangat jajaran KUA Bosar Maligas untuk ikut memeriahkan rangkaian kegiatan HAB Kemenag. Selain menunjukkan kemampuan strategi di atas papan catur, partisipasi Ka. KUA Bosar Maligas juga menjadi wujud dukungan terhadap upaya peningkatan kebersamaan di lingkungan Kementerian Agama.

Lomba berlangsung dengan suasana penuh keakraban. Para peserta saling bertanding dengan menjunjung nilai kejujuran dan sportivitas. Tidak hanya beradu strategi, kegiatan ini juga menjadi media silaturahmi antarunit kerja di lingkungan Kemenag Simalungun.

Melalui kegiatan ini, diharapkan semangat kebersamaan serta kekompakan yang telah terbangun dapat terus meningkat, sekaligus memperkuat pengabdian kepada masyarakat sesuai nilai-nilai Kementerian Agama.(AM)

Bagikan Artikel Ini

Infografis