Daerah
Ikuti Apel Gabungan, CPNS Penghulu Kemenag Simalungun Maksimalkan Profesionalisme
17 Jul 2025 | 247 | Penulis : Biro Humas APRI Sumatera Utara | Publisher : Biro Humas APRI Sumatera Utara
Simalungun, (Humas). Para Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Penghulu Ahli Pertama Formasi 2024 Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Simalungun mengikuti apel gabungan peringatan Hari Kesadaran Nasional di halaman kantor Kemenag Simalungun, Jalan Sangnawaluh, Kec. Siantar, Simalungun, Kamis (17/07).
Apel gabungan dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Kemenag Simalungun Dr. H. Bahrum Saleh, MA,. Dalam amanatnya, beliau menegaskan pentingnya Hari Kesadaran Nasional sebagai refleksi terhadap kinerja dan pengabdian ASN kepada bangsa, khususnya dalam bidang pelayanan keagamaan. Beliau juga mengingatkan seluruh ASN agar terus meningkatkan disiplin kerja, memaksimalkan penggunaan waktu, serta menjaga netralitas dan profesionalisme.
"Apel ini bertepatan dengan Hari Kesadaran Nasional memberikan refleksi kepada kita sebagai ASN untuk terus meningkatakn iklim budaya kerja Kemenag dan memegang sikap profesional dalam kinerja sehari-hari," jelas Bahrum Saleh.
Apel ini juga diisi dengan pembacaan 5 Nilai Budaya Kerja Kemenag dan ditutup dengan doa bersama, memohon agar seluruh ASN Kemenag Simalungun senantiasa diberi kekuatan dalam menjalankan tugas pelayanan umat dan menjaga kerukunan.
Adapun CPNS Penghulu Ahli Pertama Kemenag Simalungun yang berhadir, Hamidi Asgori Lubis, S.H. (Penghulu Kecamatan Haranggaol Horison), Manda Sari, S.Sos (Penghulu Kecamatan Silima Kuta), Muhammad Hafiz Hidayatullah, S.Ag (Penghulu Kecamatan Raya), Haekal Pratomo Rifan Syah, S.Ag (Penghulu Kecamatan Purba), Rizki Damora Batubara (Penghulu Kecamatan Pematang Silimahuta). (MHS/HAL)