Daerah

Bekali Kesiapan Mental, KUA Padangsidimpuan Utara Gelar Perdana BRUN
05 Nov 2025 | 81 | Penulis : Humas Cabang APRI Kota Padang Sidempuan | Publisher : Biro Humas APRI Sumatera Utara
Padanggidimpuan, (Humas). Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Padangsidimpuan Utara melaksanakan Kegiatan Bimbingan Remaja Usia Nikah (BRUN) Perdana di Masjid Ar Rahim Kelurahan Sadabuan Kecamatan Padangsidimpuan Utara, Rabu (05/11/).
Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Kepala KUA Padangsidimpuan Utara H. Muhammad Asroi Saputra; Penghulu Muhammad Hanafi Siregar; Penyuluh Agama Islam Amirudin Pane, Hammi Falihah, Maysaroh; PLO Arlinsyah dan 'Ali Akbar Siregar dan Para Remaja. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada para remaja mengenai kesiapan mental, emosional, sosial, dan hukum dalam memasuki kehidupan berumah tangga.
H. Muhammad Asroi Saputra menekankan pentingnya pemahaman yang matang sebelum melangkah ke jenjang pernikahan. Beliau menyampaikan bahwa pernikahan bukan hanya tentang cinta, tetapi juga tanggung jawab besar yang membutuhkan kesiapan dari berbagai aspek. BRUN sebagai wadah silaturahmi yang yang positif bagi kaum remaja di tengah-tengah pergaulan yang kurang kontrol dari keluarga.
“Pernikahan adalah komitmen seumur hidup yang memerlukan persiapan yang matang, baik secara mental, emosional, maupun sosial, dimana dalam memilih pasangan hidup harus betul-betul selektif sebagai usaha mendapatkan keluarga yang sakinah” ujarnya.
Selanjutnya PLO Arlinsyah dan Penghulu Muhammad Hanafi Siregar menguatkan perlunya kegiatan ini untuk diistiqomahkan dan ditularkan khususnya wilayah Kecamatan Padangsidimpuan Utara. Dalam pemaparan keduanya juga menyampaikan peluang-peluang kegiatan keagamaan yang bisa diikutinoleh para pemuda lewat kegiatan KUA dan MUI.
Dalam diskusi yang dilaksanakan lahir kesepakatan bersama untuk melaksanakan kegiatan ini dilaksanakan sekali sebulan setiap awal bulannya yaitu malam Jumat Ba'da 'Isya di Masjid yang ada di Kecamatan Padangsidimpuan Utara. Insya Allah kegiatan selanjutnya dilaksanakan pada Kamis, 04 Desember 2025 di Masjid Al Ishlah Kelurahan Panyanggar.
Acara ditutup dengan do'a oleh PLO 'Ali Akbar Siregar dilanjutkan dengan foto bersama. Semua peserta yang hadir menyambut baik kegiatan yang digagas oleh KUA Padangsidimpuan Utara yang merupakan turunan dari program Kementerian Agama Republik Indonesia. (MHS/Ak27)