Sinergi KUA Sungkai Tengah dan Sungkai Utara Layani Umat dalam Peninjauan Tanah Wakaf dan Pengukuran Arah Kiblat
News

Sinergi KUA Sungkai Tengah dan Sungkai Utara Layani Umat dalam Peninjauan Tanah Wakaf dan Pengukuran Arah Kiblat

  12 Dec 2024 |   325 |   Penulis : PC APRI LAMPUNG UTARA |   Publisher : Biro Humas APRI Lampung

Sungkai Tengah, 12 Desember 2024 – Dalam rangka memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, Kepala KUA Sungkai Utara, Agus Taufikurrohman SHI.,MHI, dan Kepala KUA Sungkai Tengah, Romli, S.Ag, melakukan kolaborasi dalam kegiatan peninjauan tanah wakaf dan pengukuran arah kiblat untuk pembangunan Masjid Tsabit bin Qais di Desa Negara Bumi, Kecamatan Sungkai Tengah, Lampung Utara.

Kegiatan yang dilaksanakan pada hari Kamis ini bertujuan untuk memastikan kelancaran proses pembangunan masjid dan memberikan kepastian akan arah kiblat yang sesuai dengan syariat Islam. Kepala KUA Sungkai Utara, Agus Taufikurrohman, secara langsung melakukan pengukuran arah kiblat dengan menggunakan alat ukur yang telah terstandarisasi. Sementara itu, Kepala KUA Sungkai Tengah, Romli, S.Ag, melakukan peninjauan lokasi tanah wakaf dan turut serta dalam penandatanganan akta ikrar wakaf.

Kolaborasi antara kedua KUA ini menunjukkan sinergi yang baik dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, khususnya dalam bidang keagamaan. Dengan adanya fasilitas masjid yang baru, diharapkan dapat meningkatkan kualitas ibadah dan mempererat tali silaturahmi antar warga Desa Negara Bumi.*) 

Bagikan Artikel Ini

Infografis