Menguatkan Komitmen, Menebar Manfaat: Langkah Nyata Penghulu Kab. Tegal
Daerah

Menguatkan Komitmen, Menebar Manfaat: Langkah Nyata Penghulu Kab. Tegal

  28 May 2025 |   8 |   Penulis : Humas Cabang APRI Jawa Tengah |   Publisher : Biro Humas APRI Jawa Tengah

Dukuhwaru, Kab. Tegal– Asosiasi Penghulu Republik Indonesia (APRI) Cabang Kabupaten Tegal kembali menggelar kegiatan rutin pada Selasa (27/5/2025), bertempat di kediaman H. Moh. Zaeni, Penghulu KUA Dukuhwaru. Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Tegal H. M. Aqsho, Kasi Bimas Islam H. Kokabudin selaku pembina APRI, serta para penghulu dari berbagai wilayah di Kabupaten Tegal.

 

Pertemuan ini menjadi ajang penting bagi para penghulu untuk berdiskusi, bertukar pengalaman, serta memperbarui informasi seputar pelayanan kepenghuluan. Fokus utama pertemuan adalah peningkatan kualitas layanan kepada masyarakat melalui sinergi dan penguatan kompetensi.

 

Dalam sambutannya, Ketua APRI Kab. Tegal, H. Ahmad Risyanto menegaskan pentingnya solidaritas dan kerja sama antar penghulu. “Kita harus memiliki semangat yang sama dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Setiap penghulu memiliki peran strategis dalam menyampaikan informasi dan layanan yang akurat serta tepat sasaran,” ujarnya.



 

Senada dengan hal tersebut, Kasi Bimas Islam, H. Kokabudin, menekankan pentingnya adaptasi terhadap perubahan regulasi dan perkembangan teknologi. Ia menyoroti pentingnya penguasaan aplikasi SIMKAH sebagai bagian dari transformasi digital layanan KUA. “Kerja sama yang solid dan keterbukaan untuk berbagi pengalaman serta keahlian sangat dibutuhkan demi terciptanya layanan kepenghuluan yang semakin profesional dan responsif,” ungkapnya.

 

Sementara itu, Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Tegal, H. M. Aqsho, mengapresiasi peran para penghulu dan Kepala KUA dalam mewujudkan layanan prima. Ia menekankan bahwa keberhasilan program strategis Kementerian Agama, termasuk ASTA PROTAS dan slogan “Kemenag Berdampak”, sangat bergantung pada proaktivitas serta keterlibatan para penghulu di lapangan.

 

“Dengan bertambahnya SDM, baik dari PPPK maupun CPNS yang baru dilantik, kita berharap kualitas layanan di KUA dapat semakin meningkat. Kepala KUA diharapkan mampu memastikan setiap tugas dan fungsi dilaksanakan dengan baik, serta terus memantau kinerja dan kedisiplinan jajarannya untuk menciptakan lingkungan kerja yang efektif dan produktif,” pungkasnya.

 

Di akhir pertemuan, PC APRI Kabupaten Tegal juga melanjutkan Tradisi "Bakti Religi". Kali ini kegiatan tersebut diwujudkan dengan penyerahan Dana Sosial kepada Jam'iyah At Thoyibah, Desa Kalisoka, Kec. Dukuhwaru, Kab. Tegal. Jam'iyah ini yang mengelola dan merawat komplek makam Ki Ageng Hanggawana termasuk memberikan santunan pada anggota atau warga yang kurang mampu dalam proses pemakaman keluarganya.



 

Penyerahan bantuan melalui perwakilan Pengurus Jam'iyah tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Kankemenag Kab. Tegal, didampingi Kai Bimas dan Ketua PC APRI Kabupaten Tegal, (17)

 

-Humas PC APRI Kab. Tegal

Bagikan Artikel Ini

Infografis