Daerah
Melalui Facebook, KUA Curup Timur Semakin Transparan dan Informatif
29 Jul 2025 | 80 | Penulis : Humas Cabang APRI Rejang Lebong | Publisher : Biro Humas APRI Bengkulu
Rejang Lebong (HUMAS) --- Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Curup Timur terus berkomitmen memberikan pelayanan yang terbuka dan informatif kepada masyarakat. Salah satu upaya konkret yang dilakukan adalah dengan aktif memposting informasi di akun resmi Facebook KUA Curup Timur sebagai media informasi, komunikasi, dan dokumentasi kegiatan.(27/07/25)
Kepala KUA Curup Timur, Hafizano, S.Ag., M.H., menyampaikan bahwa pemanfaatan media sosial merupakan bagian dari langkah digitalisasi layanan KUA yang sejalan dengan program nasional dalam pemanfaatan digital. “Kami ingin masyarakat bisa mengakses informasi KUA secara cepat dan mudah, serta membangun komunikasi yang lebih akrab dan terbuka,” ujarnya.
Media sosial Facebook menjadi sarana efektif untuk menyampaikan informasi seputar layanan nikah, bimbingan keagamaan, edukasi calon pengantin, hingga berbagai kegiatan kemasyarakatan. Postingan rutin dan interaktif membuat masyarakat lebih mudah terhubung dengan KUA.
Seluruh aktivitas pengelolaan konten Facebook KUA Curup Timur dijalankan secara aktif oleh Reli Kusmanto, S.Pd.I, selaku operator media sosial resmi. “Kami berupaya menghadirkan konten yang informatif, inspiratif, dan tentu saja mencerminkan semangat pelayanan KUA yang ramah dan profesional,” ujar Reli.
Dengan pendekatan digital ini, KUA Curup Timur berharap semakin dekat dengan masyarakat dan mampu menjadi pusat informasi keagamaan yang transparan dan responsif di era modern ini.