KUA Pantai Labu Hadiri Rapat Pemilihan Ketua LPTQ Kecamatan Pantai Labu
Daerah

KUA Pantai Labu Hadiri Rapat Pemilihan Ketua LPTQ Kecamatan Pantai Labu

  13 Jan 2026 |   73 |   Penulis : Humas Cabang APRI Deli Serdang |   Publisher : Biro Humas APRI Sumatera Utara

Pantai Labu, (Humas). Amru Hasibuan, S. HI selaku Kepala KUA Pantai Labu menghadiri rapat pemilihan Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur'an (LPTQ) Kecamatan Pantai Labu yang dilaksanakan pada hari Jum'at (09/01) di Aula Kantor Camat Pantai Labu. Acara tersebut berlangsung dengan suasana penuh kekeluargaan dan semangat kolaborasi demi pengembangan kegiatan keagamaan di daerah tersebut.

Dalam rapat tersebut, Amru Hasibuan menyampaikan harapannya agar kepengurusan LPTQ Kecamatan Pantai Labu tidak mengalami kekosongan atau stagnasi. Ia menekankan pentingnya segera memilih ketua baru yang mampu membawa LPTQ berkembang lebih baik dan berperan aktif dalam kegiatan Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ).

Amru Hasibuan menyampaikan empat poin penting terkait pemilihan ketua LPTQ. Pertama, ia menegaskan bahwa pemilihan ini tidak seperti memilih ketua partai yang tidak bisa diselesaikan dalam satu hari. Proses musyawarah, mufakat, atau aklamasi diusulkan agar lebih efektif mengingat beratnya tanggung jawab dalam memimpin LPTQ.

Poin kedua, beliau menekankan bahwa calon ketua yang akan dipilih harus memiliki semangat tinggi dalam memimpin dan memajukan LPTQ, khususnya dalam mengembangkan pelaksanaan MTQ di tingkat kecamatan. "Kita butuh figur yang tidak hanya mampu memimpin, tetapi juga memiliki visi besar untuk pengembangan LPTQ," ujarnya.

Ketiga, Amru Hasibuan menyoroti pentingnya kolaborasi antara LPTQ dengan Pemerintah Kecamatan Pantai Labu, Pemerintahan Desa, Forkopimcam dan KUA. Sinergi ini diharapkan mampu mendorong lembaga tersebut lebih maju, baik dari segi program maupun pencapaian prestasi di tingkat Kabupaten, Provinsi hingga Nasional.

Ia juga menyinggung agenda padat yang harus segera dilaksanakan oleh pengurus baru. Poin keempat yang disampaikannya adalah perlunya jadwal yang terstruktur mengingat MTQ Kabupaten Deli Serdang akan berlangsung pada bulan Mei mendatang. Oleh karena itu tingkat kecamatan dan desa dijadwalkan pada Februari 2026 sebelum kita memasuki bulan Ramadan," jelasnya.

Amru Hasibuan berharap proses pemilihan berjalan lancar dan menghasilkan pemimpin yang kompeten. Dengan adanya ketua baru, LPTQ diharapkan mampu mempersiapkan diri secara maksimal menghadapi MTQ, baik dari sisi teknis maupun kualitas peserta.

Selain itu, ia mengapresiasi semangat semua pihak yang terlibat dalam rapat tersebut. Menurutnya, keberhasilan LPTQ tidak hanya bergantung pada ketua, tetapi juga dukungan penuh dari pengurus, pemerintah daerah, dan masyarakat.

Rapat tersebut menjadi momentum penting bagi keberlangsungan LPTQ Kecamatan Pantai Labu. Dengan terpilihnya ketua yang tepat, Amru Hasibuan optimis lembaga ini mampu mencetak prestasi yang membanggakan sekaligus menjadi wadah pembinaan generasi Qur'ani di Pantai Labu.

Rapat pemilihan Ketua LPTQ berjalan dengan baik dan lancar. Adapun hasil rapat tersebut terpilihlah kepengurusan LPTQ yang baru masa bakti 2026-2030 yang diketuai oleh Muhammad Garudi, S. Pd.I., Wakil Ketua I Husin, S. Pd., Wakil Ketua II Husni Mubarat, M. Pd., Sekretaris Lela Nurhayati, S. Sos.I, Wakil Sekretaris Mariadi, S.E., dan bendahara Fitriani, S.E.

Bagikan Artikel Ini

Infografis