KUA Kecamatan Negeri Besar Melayani Daftar Nikah dan Bimbingan Perkawinan
News

KUA Kecamatan Negeri Besar Melayani Daftar Nikah dan Bimbingan Perkawinan

  06 Nov 2024 |   409 |   Penulis : PC APRI Way Kanan |   Publisher : Biro Humas APRI Lampung

Way Kanan - Penghulu KUA Kecamatan Negeri Besar, Imam Nurcahyo S.H. melaksanakan pemeriksaan berkas pernikahan Calon Pengantin antara saudara Doni Triyanto dan Saudari Widaningsih.

Kemudian dilanjutkan dengan pemberian bimbingan perkawinan kepada calon pengantin dalam paparannya, beliau  menyampaikan bahwa pernikahan merupakan suatu ibadah yang agung, dengan perkawinan maka telah menyempurnakan separuh agama maka bertakwalah untuk separuh sisanya.

Tak lupa pula diberikan materi seputar sosialisasi wakaf tunai calon pengantin, pencegahan stunting, bahaya judi online , parenting serta pengelolaan keuangan keluarga.
Mudah mudahan kedua calon pengantin diberikan keistiqomahan dalam melaksanakan perintah Allah dan menjauhi larangan-Nya, serta kelak menjadi keluarga yang sakinah mawadah warahmah.

(Humas PC APRI Way Kanan)

Bagikan Artikel Ini

Infografis