Kemenag Lampung Timur Gelar Manasik Haji : Targetkan Haji Mandiri Bersyariah dan Ramah Lansia dan Difabel
Daerah

Kemenag Lampung Timur Gelar Manasik Haji : Targetkan Haji Mandiri Bersyariah dan Ramah Lansia dan Difabel

  10 Apr 2025 |   77 |   Penulis : PC APRI Lampung Timur |   Publisher : Biro Humas APRI Lampung

Lampung Timur (Humas)--Bupati Lampung Timur, Ela Siti Nuryamah, resmi membuka kegiatan Manasik Haji tingkat Kabupaten. Rabu (09/04/2025). Kegiatan Manasik Haji Tersebut Berlangsung di Islamic Center Sukadana Kabupaten Lampung Timur, dengan jumlah Jemaah Haji sebanyak 912 orang yang berasal dari 24 Kecamatan.

Dalam sambutannya Ella menyampaikan sebagai kepala daerah kami akan berusaha semaksimal mungkin untuk memberikan pelayanan dan bantuan biaya, seluruh kebutuhan pemberangkatan dan pemulangan jamaah calon haji dari Islamic center Sukadana sampai Islamic center Rajabasana Bandar Lampung baik terkait transportasinya, maupun sarana dan prasarananya, konsumsinya, slayer dan peci, jilbab serta identitas jamaah dan lain-lain. 

Ela menambahkan selaku Bupati Lampung Timur, tentunya saya selalu memberikan support kepada jama'ah calon haji, serta senantiasa berharap agar nantinya jama'ah sekalian, dapat melaksanakan ibadah haji dengan aman, nyaman dan lancar. 

Selanjutnya, saya sangat mengapresiasi para Jama'ah Calon Haji Kabupaten Lampung Timur sekalian, yang sangat antusias dalam mengikuti manasik haji, yang diselenggarakan oleh Kementerian Agama Kabupaten Lampung Timur saat ini. Semoga para Calon Jama'ah Haji sekalian, senantiasa diberikan kesehatan, serta kelancaran dan kemudahan oleh Allah SWT, sehingga dapat mengikuti seluruh rangkaian kegiatan manasik haji dengan sungguh-sungguh, dari awal hingga akhir,"ujar Ela". 

Kepala Kemenag menyampaikan laporan kegiatan Bimbingan Manasik Haji Reguler Kabupaten Lampung Timur tahun 1446 H/2025 M. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Islamic center Sukadana Lampung Timur sebanyak 912 Calon Jemaah Haji terdiri dari Jamaah urut porsi dan Jamaah lansia. 

Kegiatan ini dilaksanakan untuk tingkat kabupaten Lampung Timur pada tanggal 9-10 April 2025 di Islamic Center dan tingkat kecamatan dilaksanakan pada tanggal 11-18 April 2025 di Kecamatan masing-masing,"ujar Indra". (PJ)

Bagikan Artikel Ini

Infografis