Daerah
Kepala KUA Pangean Koordinasi dengan Camat, Bahas Deteksi Dini Paham Keagamaan Berpotensi Konflik
25 Jul 2025 |
4 |
Penulis : Biro Humas APRI Riau|
Publisher : Biro Humas APRI Riau
Kuansing (Humas) Kepala Kantor Urusan Agama (Ka.KUA) Kecamatan
Pangean, H. Yasri, melakukan koordinasi dengan Camat Pangean, Aswandi, pada
Rabu, 23 Juli 2025.
Pertemuan ini
berlangsung di ruang kerja Camat Pangean dan difokuskan pada upaya deteksi dini
terhadap paham keagamaan yang berpotensi menimbulkan konflik sosial di tengah
masyarakat.
Koordinasi ini merupakan
bagian dari langkah proaktif KUA dalam menjaga kerukunan umat beragama dan
stabilitas sosial di wilayah Kecamatan Pangean. Dalam pertemuan tersebut,
dibahas pentingnya sinergi antarinstansi dalam memantau serta menangkal
masuknya paham-paham radikal atau menyimpang yang dapat merusak nilai-nilai
keagamaan dan kebangsaan.
Camat Pangean, Aswandi,
menyampaikan dukungan penuh terhadap langkah-langkah preventif yang dilakukan
oleh KUA. Ia menegaskan bahwa pihak kecamatan siap bersinergi dalam memberikan
edukasi, melakukan pendekatan persuasif kepada masyarakat, serta memperkuat
komunikasi lintas sektor.
"Dengan terjalinnya
koordinasi ini, diharapkan potensi konflik berdimensi keagamaan dapat
diminimalisir sedini mungkin, serta tercipta suasana kehidupan beragama yang
aman, rukun, dan harmonis di Kecamatan Pangean". Harap H. Yasri. (ABN)
Share
|
|
|
|