Ka. KUA Siantar Marimbun Raih Juara II Lomba Tenis Meja dalam Rangka Memeriahkan HAB Kemenag
Daerah

Ka. KUA Siantar Marimbun Raih Juara II Lomba Tenis Meja dalam Rangka Memeriahkan HAB Kemenag

  03 Jan 2026 |   36 |   Penulis : Humas Cabang APRI Kota Pematang Siantar |   Publisher : Biro Humas APRI Sumatera Utara

Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Siantar Marimbun Muhammad Hasan Basri, MA berhasil meraih Juara II pada perlombaan tenis meja yang digelar dalam rangka memeriahkan Hari Amal Bakti (HAB) ke 80 TH Kementerian Agama Kota Pematangsiantar. Kegiatan tersebut berlangsung meriah dan diikuti oleh pegawai serta perwakilan satuan kerja di lingkungan Kementerian Agama Kota Pematangsiantar.

Perlombaan tenis meja ini menjadi salah satu rangkaian kegiatan HAB yang bertujuan untuk mempererat silaturahmi, meningkatkan semangat kebersamaan, serta menumbuhkan sportivitas di kalangan ASN Kementerian Agama. Ka. KUA Siantar Marimbun tampil konsisten sejak babak awal hingga berhasil melaju ke partai final dan meraih posisi kedua.

Keberhasilan ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi keluarga besar KUA Siantar Marimbun. Selain sebagai ajang kompetisi, kegiatan olahraga ini juga menjadi sarana menjaga kebugaran jasmani serta memperkuat soliditas antarpegawai.

Ka. KUA Siantar Marimbun menyampaikan rasa syukur atas capaian tersebut dan berharap momentum HAB ini dapat semakin memotivasi seluruh ASN Kementerian Agama untuk meningkatkan kinerja, kedisiplinan, serta pengabdian kepada masyarakat sesuai dengan tema HAB tahun ini.

Kegiatan HAB Kementerian Agama diisi dengan berbagai perlombaan dan aktivitas positif yang mencerminkan semangat kebersamaan, profesionalitas, dan integritas insan Kementerian Agama.

Bagikan Artikel Ini

Infografis