Jaga Ikatan Kekeluargaan, Pesan Kepala KUA Dumai Selatan Pada Rapat Perdana Tahun 2026
05 Jan 2026 | 23 | Penulis : Biro Humas APRI Riau | Publisher : Biro Humas APRI Riau
Dumai (Humas) Keluarga besar Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Dumai Selatan melaksanakan rapat perdana di tahun 2026. Rapat ini digelar pada Senin, 05 Januari 2026 bertempat di balai nikah KUA Kecamatan Dumai Selatan pukul 09.00 WIB pagi.
Rapat perdana di tahun 2026 ini dipimpin langsung oleh Kepala KUA Dumai Selatan Suryadi. Hadir pada kesempatan itu seluruh staff KUA, para penyuluh agama Islam dan Kristen yang bertugas di KUA Kecamatan Dumai Selatan. Mereka sudah hadir sejak pagi sebelum pukul 07.30 WIB pagi.
Rapat dibuka oleh Ismartono Penyuluh Agama Islam dengan menyampaikan ucapan selamat atas pelantikan Suryadi sebagai kepala KUA definitif di Kecamatan Dumai Selatan. Setelah itu dilanjutkan dengan kata sambutan dan arahan dari kepala KUA Kecamatan Dumai Selatan Suryadi. Dalam arahannya Suryadi mengajak seluruh pegawai ASN pada KUA Kecamatan Dumai Selatan untuk bersatu bahu membahu memajukan KUA Dumai Selatan agar masyarakat semakin puas dan nyaman berurusan.
“Anggaplah kita sebagai sebuah keluarga besar yang saling melindungi dan menjaga nama baik kita semua. Kita kerjakan pekerjaan kita sesuai dengan tupoksi masing-masing, serta tetap menjaga ikatan kekeluargaan di antara kita bersama, sebagai sebuah keluarga besar KUA Kecamatan Dumai Selatan,“ pesan Suryadi kepada seluruh peserta rapat yang hadir.
Setelah rapat selesai, acara ditutup dengan sarapan bersama keluarga besar KUA Kecamatan Dumai Selatan dengan penuh kehangatan dan kebersamaan. (Denny/Ayu)
Tags: