Penghulu KUA Payung Sekaki Layani Wawancara Mahasiswa PKL
22 Jan 2026 | 18 | Penulis : Biro Humas APRI Riau | Publisher : Biro Humas APRI Riau
Pekanbaru (Humas), Pada pagi ini, Penghulu Madya KUA Kecamatan Payung Sekaki, H. Suhaimi, S.Ag, MH melayani sesi wawancara yang dilaksanakan oleh Mahasiswa PKL (Praktek Kerja Lapangan). Wawancara tersebut berlangsung di ruang Pelaminan Balai Nikah KUA Payung Sekaki. Kamis (22/01/2026).
Pantauan tim humas, Adapun mahasiswa yang melaksanakan wawancara tersebut bernama Muhammad Fauzan, NIM 2023.07.0046, Prodi Hukum Keluarga Islam , Semester V, Fakultas Syariah, Institut Agama Islam Imam Syafi’i (IMSYA) Indonesia. Yang didampingi rekannya bernama Raykhan Pratama.
Saat ditanya oleh tim humas “apa latar belakang wawancara ini ?”, “atas permintaan pihak kampus Pak”. Ujar Farhan.
Wawancara tersebut seputar apa saja ? lanjut Humas. “Seputar pelaksanaan Akad nikah”. Lanjut Farhan.
Berdasarkan pantauan tim humas, setidaknya ada 10 pertanyaan yang diajukan oleh Farhan kepada Penghulu Madya KUA Kecamatan Payung Sekaki. Alhamdulillah semua pertanyaan tersebut dijawab dengan baik dan tuntas oleh Penghulu.Usai wawancara Fauzan mengucapkan terimakasih kepada H. Suhaimi yang sudah meluangkan waktunya dalam wawancara ini. (Idris)