Daerah

Kepala KUA Waway Karya Hadiri Apel Hari Desa Nasional
15 Jan 2026 | 19 | Penulis : PC APRI Lampung Timur | Publisher : Biro Humas APRI Lampung
Lampung Timur (Humas)— Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Waway Karya, Muafan, S.Ag., mengikuti Apel Peringatan Hari Desa Nasional yang digelar di halaman Kantor Kecamatan Waway Karya.
Apel tersebut diikuti oleh unsur Forkopimcam, kepala desa dan perangkat desa se-Kecamatan Waway Karya, aparatur pemerintahan, tokoh masyarakat, serta elemen terkait lainnya. Kegiatan berlangsung tertib dan khidmat sebagai bentuk penghormatan terhadap peran strategis desa dalam pembangunan nasional.
Muafan menyampaikan bahwa peringatan Hari Desa Nasional menjadi momentum penting untuk meneguhkan kembali desa sebagai ujung tombak pelayanan publik dan penguatan nilai-nilai sosial kemasyarakatan. Menurutnya, pembangunan desa tidak hanya berorientasi pada aspek fisik, tetapi juga penguatan spiritual, kerukunan, dan ketahanan keluarga.
Kehadiran Kepala KUA Waway Karya dalam apel tersebut merupakan wujud dukungan terhadap program pemerintah sekaligus komitmen KUA dalam bersinergi dengan pemerintah kecamatan dan desa guna mewujudkan masyarakat yang religius, rukun, dan berdaya saing. *M
Penulis: Kas
Editor: Sol