APRI Kota Medan Jenguk Rekan Penghulu yang Sakit, Wujud Solidaritas dan Kepedulian
Daerah

APRI Kota Medan Jenguk Rekan Penghulu yang Sakit, Wujud Solidaritas dan Kepedulian

  14 Jan 2026 |   16 |   Penulis : Humas Cabang APRI Kota Medan |   Publisher : Biro Humas APRI Sumatera Utara

Medan, (Humas). Pengurus Asosiasi Penghulu Republik Indonesia (APRI) Kota Medan menunjukkan kepedulian dan solidaritas dengan menjenguk salah satu rekan penghulu, Dr. Muflih Rangkuti, S.HI., M.H., yang tengah menjalani masa pemulihan akibat sakit pada Senin (12/01). Kunjungan tersebut menjadi wujud nyata rasa persaudaraan dan kebersamaan antar sesama penghulu.

Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Ketua APRI Kota Medan Drs. H. Ahmat Yani Siregar, M.A., Sekretaris APRI Kota Medan H. Ramlan, S.Ag., M.A., serta Kasi Bimas Islam Kementerian Agama Kota Medan, H. Ahmad Kamil Harahap, S.Ag., M.A. Suasana kunjungan berlangsung penuh kehangatan, keakraban, dan doa.

Ketua APRI Kota Medan, Ahmat Yani Siregar, menegaskan bahwa menjenguk rekan yang sakit merupakan bagian dari nilai kebersamaan yang harus terus dijaga dalam organisasi. “APRI bukan hanya wadah profesi, tetapi juga keluarga besar yang saling menguatkan dan peduli. Dalam kondisi apa pun, kebersamaan ini harus tetap kita rawat,” ungkapnya.

Senada dengan itu, Sekretaris APRI Kota Medan, H. Ramlan menyampaikan bahwa kehadiran para pengurus diharapkan dapat memberikan semangat dan dukungan moril bagi Muflih Rangkuti. “Kami datang membawa doa dan harapan terbaik. Semoga beliau diberikan kesabaran, kesehatan, serta segera pulih sehingga dapat kembali menjalankan amanah sebagai penghulu dan pelayan umat,” ujarnya.

Sementara itu, Kasi Bimas Islam Kementerian Agama Kota Medan, H. Ahmad Kamil Harahap mengapresiasi kekompakan dan kepedulian yang ditunjukkan oleh APRI Kota Medan. Menurutnya, solidaritas tersebut mencerminkan nilai-nilai keislaman serta etika aparatur Kementerian Agama yang patut diteladani. “Kepedulian seperti ini adalah cerminan ukhuwah dan penguatan nilai kemanusiaan dalam menjalankan tugas pengabdian,” tuturnya.

Kegiatan ditutup dengan doa bersama untuk kesembuhan Muflih Rangkuti serta harapan agar seluruh keluarga besar APRI Kota Medan senantiasa diberikan kesehatan, kekuatan, dan keberkahan dalam menjalankan tugas pengabdian kepada masyarakat.

Bagikan Artikel Ini

Infografis